Penganti Dirut PT SHS Bernama Upik
Selasa, 12 Februari 2013 – 18:25 WIB

Penganti Dirut PT SHS Bernama Upik
JAKARTA -- Menteri BUMN Dahlan Iskan telah menyiapkan pengganti Direktur Utama PT Sang Hyang Seri (SHS), Kaharudin, yang dicopot lantaran menjadi salah satu tersangka kasus korupsi oleh Kejaksaan Agung.
Dahlan menyebut, pengganti Dirut Sang Hyang Seri masih berasal dari Kementerian BUMN, yakni Asdep Pembinaan Kemitraan dan Bina Lingkungan Kementerian BUMN, Upik Rosalina Wasrin.
"Penggantinya seorang perempuan dari Kementerian BUMN, namanya Upik," ujar Dahlan di Kementerian BUMN, Jalan Merdeka Selatan, Jakarta, Selasa (12/2).
Terpilihnya Upik menjadi Dirut baru lantaran memiliki kecakapan dalam mencetak lahan sawah baru. Terlebih Upik dinilai sudah berpengalaman "Fokusnya mencetak sawah baru, dia (Upik) tahu banyak soal itu. Gelar Doktor dari Prancis saat usia 30 tahun," tukas Dahlan.
JAKARTA -- Menteri BUMN Dahlan Iskan telah menyiapkan pengganti Direktur Utama PT Sang Hyang Seri (SHS), Kaharudin, yang dicopot lantaran menjadi
BERITA TERKAIT
- Iwan Sunito Siap Dukung Program 3 Juta Rumah Lewat Kolaborasi Swasta
- Rencana Impor Diklaim Tak Bakal Ganggu Swasembada Pangan Nasional
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang