Pengawal Noordin M Top Serahkan Diri ke Polisi

Pengawal Noordin M Top Serahkan Diri ke Polisi
Pengawal Noordin M Top Serahkan Diri ke Polisi
JAKARTA - Mabes Polri menerima laporan tentang penyerahan diri Aris Ma'ruf, tersangka kasus terosisme yang masuk Daftar Pencarian Orang (DPO) polisi. Kepala Divisi Humas Mabes Polri, Irjen (Pol) Nanan Soekarna, membenarkan adanya penyerahan diri pria berusia 23 tahun yang dianggap sebagai kaki tangan noordin M Top tersebut.

"Dilaporkan, pada hari Jumat, 2 Oktober, pukul 22.30 WIB, Aris menyerahkan diri," ujar Nanan saat dihubungi, Sabtu (3/10) petang. Aris, yang sehari-hari berprofesi sebagai guru, beralamat di Jalan Payudan Barat No 3 Pablan Sumenep. Aris menyerahkan diri langsung kepada Kapolres Tumenggung,  AKBP Zari.

"Setelah diadakan intrograsi, tersangka diserahkan ke Polda Jateng, dan selanjutnya kasusnya ditangani oleh Datasemen Khusus  88 Polda Jateng," kata Nanan.

Lebih rinci Nanan menjelaskan, Aris datang ke Polres diantar naik mobil dinas Camat Gemawang, Tri Raharjo SIP, dan dikawal Kapolsek Gemawang AKP Eko Budi SH, serta sejumlah perangkat Desa Lembujati Kecamatan Gemawang.

JAKARTA - Mabes Polri menerima laporan tentang penyerahan diri Aris Ma'ruf, tersangka kasus terosisme yang masuk Daftar Pencarian Orang (DPO) polisi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News