Pengebom Sempat Pesan Kopi
Jumat, 17 Juli 2009 – 12:50 WIB
JAKARTA - Ini cerita saksi mata lain mengenai kecurigaan pelaku pengebom di hotel Ritz Carlton. Menurut saksi mata, sumber ledakan di lantai dua yakni di restoran Airlangga. Menurut saksi mata, ada seorang pria yang berpura-pura sebagai tamu hotel. Dari sejumlah informasi yang diterima dari karyawan hotel itu, pelaku juga membawa sebuah koper hitam. ''Ia sempat memesan kopi,'' ujar saksi mata tadi.
Mengenai pengebom membawa koper hitam juga sempat diceritakan oleh saksi mata lain, di JW Marriot. Sementara saksi mata di Ritz Carlton juga sempat mencurigai orang yang membawa koper hitam tersebut. "Kami yakin pria itu bukan tamu yang menginap di hotel. Dia cuma memesan kopi dan kemudian pergi," ucap salah satu karyawan Ritz yang enggan namanya dipublikasikan.
Baca Juga:
Ia menambahkan, kopi yang dipesan pria tersebut tak sempat diminum. Beberapa saat setelah meninggalkan restoran, lanjutnya, koper yang dibawa pria tersebut meledak.Saksi menuturkan bahwa saat terjadi ledakan, ia bersama rekan-rekannya langsung lari menyelamatkan diri keluar dari gedung. Sementara pelayan restoran yang melayani pria tersebut, katanya, kini tengan menjalani pemeriksaan kepolisian. (lhl/jpnn)
JAKARTA - Ini cerita saksi mata lain mengenai kecurigaan pelaku pengebom di hotel Ritz Carlton. Menurut saksi mata, sumber ledakan di lantai dua
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- AIA Health X Hadir Beri Perlindungan Optimal dengan Harga Terjangkau
- Pengemudi Taksi Ini Bantu Lansia Pulang ke Rumah, Andre: Pahlawan di Jalanan
- Pekan TV Fujian dan MNC Jalin Kerja Sama, Siap Perkenalkan Budaya Quanzhou di Tanah Air
- Jebolan Indonesian Idol Ini Bakal Sepanggung Lagi di Malam Puncak Ulang Tahun MNC Group
- Terima Aspirasi Aliansi Pejuang Seleksi CPNS 2024, Paul Finsen Mayor Berharap Prabowo Turun Tangan
- Heru B. Wasesa dan Tim Gali Fakta Sejarah Nusantara dari Perspektif Eropa