Pengedar Jual Sabu-Sabu Palsu kepada Petugas BNKK

jpnn.com, BALIKPAPAN - HR (32) ditangkap petugas Kantor Badan Narkotika Kota (BNNK) Balikpapan di Taman Tiga Generasi, Selasa (3/10).
Saat itu, HR menawarkan sabu-sabu kepada petugas BNNK Balikpapan.
"Jadi, kami dapat informasi bahwa HR merupakan pengedar. Karena itu, melalui penghubung kami, dilaksanakan upaya penangkapan dengan cara melakukan transaksi di Taman Tiga Generasi. Pukul 17:30 Wita yang bersangkutan datang. Saat dia transaksi dengan petugas, kami pun meringkusnya," jelas Kepala BNNK Balikpapan Kompol Muhammad Daud, Rabu (4/10).
HR tidak melawan saat dikepung petugas. Dia langsung digeledah.
Petugas menemukan lima paket sabu-sabu. Namun, petugas curiga dengan keaslian sabu-sabu milik HR.
Setelah dites, barang tersebut ternyata tawas yang biasa digunakan untuk menjernihkan air.
"Namun, saudara HR tetap kami amankan. Sebab, selain tawas tadi, kami menemukan pipet sabu-sabu yang disembunyikan di dalam sepatunya. Setelah kami bawa ke kantor BNNK, kami lakukan tes urine kepada HR. Ternyata yang bersangkutan positif mengonsumsi narkoba. HR pun mengakui dirinya sebagai pengguna," kata Daud.
BNNK berencana melakukan assesment terhadap HR.
HR (32) ditangkap petugas Kantor Badan Narkotika Kota (BNNK) Balikpapan di Taman Tiga Generasi, Selasa (3/10).
- Bea Cukai Tembilahan dan Polres Inhil Sita 3,2 Kg Sabu-Sabu dari ABK KLM Mutiara Mas
- 3 Residivis Kasus Narkoba di Bali Berulah Lagi
- Kantongi Puluhan Paket Sabu-Sabu Siap Edar, Pria di Musi Rawas Diringkus
- Kedapatan Bawa 22 Paket Sabu-Sabu, Dua Pria Ditangkap
- 3 Polisi di Jepara Terbukti Konsumsi Sabu-sabu, Sanksi Menunggu Mereka
- Mahasiswi di Pekanbaru Ditangkap Saat Menyelundupkan Sabu-Sabu ke Lapas