Pengelola Persiba Diminta Contoh Persebaya dan Bali United
jpnn.com, BALIKPAPAN - Kejelasan masa depan Persiba Balikpapan yang diambil alih Rahmad Mas’ud membuat lega kelompok suporter Balistik.
Selain memiliki modal kepemimpinan baik dalam berperusahaan maupun pemerintahan, Rahmad Mas’ud tidaklah asing dengan klub Beruang Madu. Pada 1999-2001, dia pernah menjadi manajer kebanggaan tim Kota Balikpapan tersebut.
Menurut Ketua Balistik Endrik Jatmiko, dengan latar belakang yang kuat dipastikan Rahmad Mas’ud akan mudah membenahi Persiba saat ini. Terutama dalam pembentukan manajemen baru yang ditarget rampung pada Desember nanti.
“Manajemen harus diisi orang-orang yang memang punya kompetensi di bidangnya, agar Persiba benar-benar menjadi tim profesional,” ungkap Dalbo, sapaan akrabnya.
Bahkan, tak sungkan ia meminta manajemen meniru langkah klub Liga 1 macam Persebaya Surabaya dan Bali United yang dinilai cukup profesional. “Persebaya dan Bali United bisa jadi contoh pengelolaan klub profesional,” kata Dalbo.
Namun Dalbo optimistis Rahmad Mas’ud tak bakal kesulitan mengelola Persiba mengingat timnya diisi sejumlah anak muda kreatif. Jika ingin meningkatkan nilai bisnis, Persiba memang mesti segera mentas ke kasta teratas.
“Secara operasional biaya di Liga 1 dan Liga 2 tidak jauh beda. Tapi secara bisnis Liga 1 lebih menjanjikan, jadi semoga musim depan adalah musim terakhir kita di Liga 2,” kata dia.
Tak cuma soal manajerial Dalbo berharap pada masa depan Beruang Madu mampu menyelenggarakan kompetisi internal yang saat ini mati.
Kejelasan masa depan Persiba Balikpapan yang diambil alih Rahmad Mas’ud membuat lega kelompok suporter Balistik.
- Rahmad Mas'ud Mendukung Kebangkitan Persiba FC dan Persiba Balikpapan di Liga 3
- Kalteng Putra vs Persiba: Tuan Rumah Usung Misi Keluar dari Zona Degradasi
- Pesta Gol di Markas Persiba, PSBS Susul Persela ke 12 Besar Liga 2
- PSBS Biak Punya Modal Berharga Menjelang Tandang ke Markas Persiba
- Liga 2 2023/2024 Hari Pertama: Persiba Bernasib Buruk, Duo Jatim Menang
- Gede Widiade Sebut Sosok yang Pantas jadi Ketum PSSI