Pengelupasan Landasan di Bandara Halim, Menhub Minta Anak Buah Berkoordinasi
jpnn.com, JAKARTA - Satu penerbangan jamaah haji dari Bandara Halim Perdanakusuma terpaksa harus dialihkan sementara ke Bandara Soekarno Hatta, Jumat (28/7) karena terjadi pengelupasan landasan setelah pesawat pengangkut Jemaah haji kloter pertama tipe B777 tinggal landas menuju Madinah, Arab Saudi.
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menginstruksikan kepada Dirjen Perhubungan Udara untuk segera mengkoordinasikan dengan pihak Manajemen PT Angkasa Pura II dan panitia embarkasi haji Bandara Halim Perdanakusuma untuk penanganan pelayanan jamaah haji dengan adanya keterlambatan tersebut.
Budi memerintahkan kepada penyelenggara bandara embarkasi haji untuk melaksanakan rencana kontijensi sesuai hasil verifikasi yang telah dilakukan oleh Direktorat Jenderal Perhubungan Udara.
"Agar pemberangkatan jadwal penerbangan haji berikutnya tidak mengalami keterlambatan yang signifikan karena penutupan sementara Bandara Halim PK," ujar Budi.
Dengan begitu pemberangkatan jadwal penerbangan haji berikutnya yang rencana akan diberangkatkan dari bandara Halim pukul 12.00 WIB dengan pesawat Saudia Airlines, untuk sementara dialihkan ke Bandara Soekarno-Hatta dengan jadwal pemberangkatan pada pukul 13.05 WIB.
"Selanjutnya, setelah Bandara Halim beroperasional kembali, maka jadwal penerbangan haji melalui bandara Halim akan diberangkatkan sesuai dengan jadwal yang sudah ditentukan," sebutnya.(chi/jpnn)
Satu penerbangan jamaah haji dari Bandara Halim Perdanakusuma terpaksa harus dialihkan sementara ke Bandara Soekarno Hatta, Jumat (28/7) karena terjadi
Redaktur & Reporter : Yessy
- Gelar Hajj Run 2024, BPKH Persiapkan Fisik untuk Calon Haji Sejak Dini
- Polisi Bandara Soetta Gagalkan Pengiriman Belasan CPMI ke Kamboja
- Rayakan Hari Pelanggan Nasional, Citilink Bagi-Bagi Hadiah Kepada Penumpang
- Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta Terbakar, AP 2: Titik Api di Atas Tenant F&B
- Anggota DPR RI Ujang Iskandar Ditangkap Tim Intelijen Kejagung di Bandara Soekarno-Hatta
- 150 Anak Ikuti Khitanan Ceria Bersama Soekarno Hatta