Pengemis Kaya, 3 Bulan Bisa Transfer Uang Rp 28 Juta
Senin, 21 Agustus 2017 – 13:13 WIB
Berdasarkan bukti pengiriman uang di BNI dan BRI terdapat Rp 28,2 juta.
Uang yang dikumpulkan Juheri dan Ihak dikirim ke empat rekening berbeda.
Keduanya telah mengirim uang sebanyak 13 kali. Setiap pengiriman paling sedikit Rp 1 juta dan paling besar Rp 3,5 juta.
“Pada saat ditangkap ditemukan uang tunai hasil mengemis sebesar Rp 713 ribu di tangan Juheri dan Rp 600 ribu milik Ihak. Namun, bukti transfer mereka berdua sebanyak Rp 28,2 juta,” kata Kasatpol PP PPU Adriani Amsyar.
Sementara itu, Ihak mengaku mendapat penghasilan Rp 250 ribu per hari.
Hasil mengemis ditransfer ke bank satu sampai dua kali sepekan. (kad/war)
Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Penajam Paser Utara (PPU) menangkap dua pengemis kaya bernama Juheri (55) dan Ihak (68).
Redaktur & Reporter : Ragil
BERITA TERKAIT
- Pengemis Kaya, Punya Mobil, Sepeda Motor, dan Perhiasan
- Pengemis Tua Punya Uang Bergepok-gepok, Banyak Banget
- Kakek Enur Berangkat Mengemis Diantar Sopir Pribadi
- Pengemis yang Lagi Viral Itu Tertangkap, Simak Pengakuannya, Mengejutkan
- Konon Pengemis Kaya Itu Suka Kasih Uang ke Anak-Anak
- Pengemis yang Juragan Angkot dan Beristri 3 Itu Bakal Kena Denda Rp50 Juta