Pengemudi Ojek Online Tewas Bersimbah Darah Dihabisi Penumpang
jpnn.com, BINJAI - Seorang pengemudi ojek online bernama Iwan Suranta Nainggolan, 43, tewas bersimbah darah dihabisi penumpangnya di Jalan Tengku Amir Hamzah, Gang Martini, Lingkungan I, Kelurahan Jatikarya, Binjai, Sumut, Jumat (19/3) pukul 23.30 WIB.
Satuan Reserse Kriminal Polres Binjai masih mendalami motif pembunuhan warga Jalan Mawar, Lingkungan III, Kelurahan Pahlawan, Binjai Utara, tersebut.
Hingga Minggu(21/3), polisi masih memburu pelaku. Terdapat luka sayatan dari leher yang memanjang ke arah bahu kiri di punggung korban.
Kejadian berawal ketika korban yang sedang mangkal di kedai jus Syahrul Luthfi, 41, pertigaan Kantor Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan Perusahaan Listrik Negara Binjai didatangi seorang pria yang belum diketahui identitasnya.
Dia bertanya apakah boleh minta diantarkan oleh korban ke Tandem.
“Pria itu datang jalan kaki dengan bertanya ada aplikasi Gojek bang. Saat itu saya sedang jualan jus jeruk,” kata saksi.
“Korban menjawab ada. Lalu laki-laki itu nanya apakah bisa diantar ke Tandem. Dijawab korban bisa tanpa bertanya berapa ongkosnya,” tambah saksi.
Singkat cerita, keduanya sepakat. Korban pun mengantarkan si penumpang ke tujuan dengan sepeda motor matik BK 6995 LW.
Seorang driver ojek online bernama Iwan Suranta Nainggolan, 43, tewas bersimbah darah dihabisi penumpangnya di Jalan Tengku Amir Hamzah, Gang Martini, Lingkungan I, Kelurahan Jatikarya, Binjai, Sumut, Jumat (19/3) pukul 23.30 WIB.
- Pj Gubernur Apresiasi Dampak Positif Aquabike World Championship bagi Sumut
- Aktivis Ini Ajak Warga Jangan Tertipu Amplop di Pilkada Sumut, Lalu Singgung Keluarga Jokowi
- Todung Minta Polisi Tidak Merusak Arsitektur Ketatanegaraan karena Cawe-cawe di Pilkada
- Pilgub Sumut: AMS XII Sebut Bobby-Surya Akan Raih Cita-Cita yang Lama Telantar
- Dukung Amir Hamzah-Hasanul Jihadi, Kaesang Dengarkan Curhat Pedagang Pajak Tavip
- Gadis Remaja Jadi Tersangka Setelah Terima Video Tak Senonoh Anak Pengusaha, Sahroni Mention Kapolri