Pengemudi Wanita Dapat Kompensasi Rp 1 M Karena Kecelakaan Akibat Anjingnya

Seorang wanita di Victoria (Australia) telah mendapatkan kompensasi senilai $ 140 ribu (sekitar Rp 1,4 miliar) setelah mengalami kecelakaan karena rem tangan mobilnya secara tidak sengaja tersentuh oleh anjingnya.
Komisi Kecelakaan Transportasi (TAC) Victoria minggu ini menawarkan kompensasi bagi wanita yang mengalami cedera punggung, leher, pundak dan kaki tersebut.
Wanita berusia 60-tahunan tersebut berasal dari Colac, sekitar 150 km dari Melbourne baru saja membawa anjingnya jalan-jalan ketika kecelakaan terjadi bulan Februari 2005.
Saat itu, sang wanita menaikkan dua ekor anjingnya di kursi belakang, dan seekor lagi di kursi depan.
Dia kemudian menghidupkan mesin mobilnya guna menjalankan AC, dan di saat si wanita hendak naik ke kursi pengemudi, salah seekor anjingnya menyentuh rem tangan.
Yang terjadi kemudian adalah mobil meluncur tanpa kendali, dan sang wanita terjatuh dan ditabrak mobilnya sendiri.
Pengacara sang wanita Ann Cunningham mengataakn peristiwa ini sangat-sangat jarang terjadi.
"Ketika dia mendatangi kantor kami dan mengatakan "saya ditabrak mobil karena anjing saya." saya merasa ini kasus biasa," kata Cunningham.
Seorang wanita di Victoria (Australia) telah mendapatkan kompensasi senilai $ 140 ribu (sekitar Rp 1,4 miliar) setelah mengalami kecelakaan
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Dunia Hari Ini: Siap Hadapi Perang, Warga Eropa Diminta Sisihkan Bekal untuk 72 Jam
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia
- Dunia Hari Ini: Katy Perry Ikut Misi Luar Angkasa yang Semua Awaknya Perempuan
- Dunia Hari Ini: Demi Bunuh Trump, Remaja di Amerika Habisi Kedua Orang Tuanya