Pengendara Motor Terluka Tertimpa Pohon Tumbang di Batam
jpnn.com, BATAM - Seorang pengendara sepeda motor Hond Beat harus dilarikan ke rumah sakit karena tertimpa pohon yang tumbang di jalan R Suprapto, Dam Mukakuning, Batuaji, Batam, Kepri, Jumat (7/9).
Pria yang belum diketahui identitasnya itu tak bisa mengelak sebab tumbangnya pohon penghijauan itu terjadi saat dia melintas persis dibawa pohon tersebut.
"Luka-luka bapak itu. Motornya rusak parah," ujar Yunita, saksi mata di lokasi kejadian, Jumat.
Beberapa hari sebelumnya, sejumlah pohon penghijau di pinggir jalan simpang Basecamp Batuaji juga banyak yang patah.
Dahan pohon yang patah persis di jalan menuju arah Marina juga nyaris memakan korban. Wati seorang ibu rumah tangga yang baru pulang jemput anaknya dari sekolah di Sagulung nyaria tertimpa patahan dahan pohon itu.
"Selisih sedikit saja. Saya lewat dikit dahan pohon itu patah dan jatuh di belakang saya. Ya Allah kalau kena mungkin tak selamat saya dan anak saya," cerita Wati.
Dengan adanya kejadian-kejadian itu warga berharap agar instansi pemerintah terkait segera merapihkan pohon ataupun dahan pohon penghijau yang ada.
"Bahaya ini kalau dibiarkan. Lagian sudah terlau rimbun jadi tak bagus juga. Lampu jalanpun ketutup jadi gelap kalau malam hari,"ujar Wati.(eja)
Seorang pengendara sepeda motor Hond Beat harus dilarikan ke rumah sakit karena tertimpa pohon yang tumbang di Dam Mukakuning, Batuaji, Batam, Jumat (7/9).
Redaktur & Reporter : Budi
- Jalan Layang Sungai Ladi Diresmikan, Kepala BP Batam: Ini Jadi Solusi Kemacetan
- Benahi Infrastruktur, BP Kembangkan Batam sebagai Destinasi Investasi Unggulan di RI
- PPPK 2024 Tahap II, 204 Tenaga Non-ASN Sudah Mendaftar
- Penjelasan Polisi Terkait Kronologi Bentrokan Warga dengan Pekerja di Rempang Galang Batam
- Puluhan Juru Parkir Liar di Kota Batam Ditertibkan Polda Kepri
- Tahanan Ditemukan Tewas Tergantung di Rutan Kejari Batam, Petugas Dengar Ada Teriakan