Pengendara Motor Tewas Terlindas Truk di Sarolangun

Pengendara Motor Tewas Terlindas Truk di Sarolangun
Police Line. foto: ilustrasi for sumeks

jpnn.com, BATANGHARI - Kecelakaan maut kembali terjadi di Jalan lintas Jambi - Sarolangun Simpang 3, KM V, RT. 06, Kelurahan Kampung Baru, Kecamatan Muara Tembesi, Sabtu (29/9) sekira pukul 14.00 WIB.

Kecelakaan yang melibatkan truk Ps Canter BA 8119 TU yang dikendarai Ali Rahmad Danni, 26, warga Simpang Jorong Sago, Kelurahan Manggopoh, Kecamatan Lubuk Basung, Kabupaten Agam Sumatera Barat, dan pengendara sepeda motor Yamaha Mio 125 BH 6333 VF yang dikendarai YS, 16, warga RT09 Desa Tanjung Marwo, Kecamatan Muara Tembesi.

"Pengendara sepeda motor meninggal dunia di tempat kejadian," kata Kasat Lantas Polres Batanghari, AKP Nafrizal, SH, MH.

Dijelaskan Nafrizal, lakalantas itu terjadi berawal dari kedua kendaraan berjalan dari arah Jambi menuju arah simpang 3 KM. V, Muara tembesi dengan posisi Spm Yamaha Mio 125 BH 6333 VF berada didepan Truck Ps Canter BA 8119 TU.

Tiba TKP, korban yang mengendaai sepeda motor belok kiri ke arah Sarolangun jalan menikung ke kiri dan truk ingin mendahului korban. Namun, pada saat posisi truk dan sepeda motor sejajar diduga pengendara sepeda motor hilang kendali dan terjatuh ke arah kanan.

"Dan saat bersamaan diduga ban belakang sebelah kiri truk melindas pengendara dan tewas di lokasi kejadian,” jelas Kasat.(rza)


Kecelakaan maut kembali terjadi di Jalan lintas Jambi - Sarolangun Simpang 3, KM V, RT. 06, Kelurahan Kampung Baru, Kecamatan Muara Tembesi, Sabtu (29/9).


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News