Pengendara Motor Tertabrak Dua Kereta di Kota Bekasi, Isep Selamat dari Maut, tetapi..
jpnn.com, BEKASI - Dua orang berboncengan sepeda motor nyaris tertabrak kereta api di pelintasan liar, kolong Flyover Kranji, Kota Bekasi, Kamis (7/7) pagi.
Kepala Seksi Humas Polres Metro Bekasi Kota Kompol Erna Ruswing Andari mengatakan peristiwa itu terjadi sekitar pukul 08.50 WIB.
Kejadian berawal saat Isep Hasanudin (25) dan Winda Rahayu (48) berboncengan sepeda motor berpelat nomor B 4033 KFE hendak melintasi pelintasan liar kereta api itu.
Saat melintasi pelintasan itu, Isep selaku pengemudi motor tidak memperhatikan adanya kereta Argo Cirebon yang hendak lewat.
"Akibatnya, pengendara sepeda motor terjatuh, penumpangnya lompat," kata Erna dalam keterangan tertulis.
Sepeda motor pun tertabrak kereta dan mengenai Isep. Selanjutnya, sepeda motor itu terpental ke jalur 1.
Pada saat yang bersamaan, Kereta Listrik (KRL) juga melintas dan menabrak motor tersebut.
Motor itu kemudian terseret KRL sepanjang 2,5 kilometer.
Dua orang berboncengan sepeda motor nyaris tertabrak kereta api di pelintasan liar, kolong Flyover Kranji, Kota Bekasi, Kamis (7/7) pagi, simak selengkapnya.
- Ini Peran Gunawan Sadbor di Kasus Promosi Situs Judi Online, Ternyata
- Banyak Jenazah Korban Kebakaran Pabrik di Bekasi Belum Teridentifikasi
- Hasil Rapid Test DKPP, Anggur Muscat yang Beredar di Kota Bandung Aman untuk Dikonsumsi
- Tri Adhianto-Abdul Harris Bobihoe Unggul Telak di Pilwalkot Bekasi
- Polisi Ungkap 29 Kasus Peredaran Narkotika di Bandung, Puluhan Kurir & Bandar Narkoba Ditangkap
- Mobil Warga Bekasi Dibakar OTK, Pelaku Terekam CCTV