Penggandaan Soal Tes CPNS Ditenggat 7 September
Rabu, 05 September 2012 – 01:08 WIB
JAKARTA - Master soal tes seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS) sudah siap digandakan oleh percetakan yang telah ditunjuk. Lembaga Sandi Negara (Lemsaneg) ikut dilibatkan untuk menjaga kerahasiaan soal ujian.
"21 daerah sudah siap menggandakan master soalnya. Penggandaannya dimulai 6 September. Tiga daerah yang menolak menerima langsung master soalnya seperti Kabupaten Tulangbawang di Lampung juga sudah kita serahkan master soalnya untuk digandakan," ungkap Deputi SDM bidang Aparatur KemenPAN&RB Ramli Naibaho dalam keterangan persnya, Selasa (4/9).
Seperti diketahui, beberap daerah seperti Jawa Timur, Kabupaten Tulangbawang dan Kabupaten Kubu Raya memilih untuk tidak membawa sendiri master soal setelah diserahterimakan beberapa waktu lalu. Mereka meminta pihak KemenPAN&RB dan Lemsaneg untuk mengantar master soal pada hari yang disepakati.
Dalam proses selanjutnya, terang Ramli, master tersebut diserahkan ke percetakan dengan disaksikan oleh pejabat KemenPAN&RB dan (Lemsaneg). Setelah materi soal tersebut ditransfer, maka master soal tersebut langsung dihapus. Artinya di master sudah kosong, dan materi soal tes sudah tersimpan di percetakan.
JAKARTA - Master soal tes seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS) sudah siap digandakan oleh percetakan yang telah ditunjuk. Lembaga Sandi Negara
BERITA TERKAIT
- AIA Health X Hadir Beri Perlindungan Optimal dengan Harga Terjangkau
- Pengemudi Taksi Ini Bantu Lansia Pulang ke Rumah, Andre: Pahlawan di Jalanan
- Pekan TV Fujian dan MNC Jalin Kerja Sama, Siap Perkenalkan Budaya Quanzhou di Tanah Air
- Jebolan Indonesian Idol Ini Bakal Sepanggung Lagi di Malam Puncak Ulang Tahun MNC Group
- Terima Aspirasi Aliansi Pejuang Seleksi CPNS 2024, Paul Finsen Mayor Berharap Prabowo Turun Tangan
- Heru B. Wasesa dan Tim Gali Fakta Sejarah Nusantara dari Perspektif Eropa