Penghasilan Sebagai Seniman di Australia

Perubahan besar selama 30 tahun terakhir
Professor Throsby sudah melakukan survei mengenai pendapatan para seniman sejak tahun 1983 dan sudah melihat banyak perubahan selama 30 tahun terakhir.
"Salah satu yang paling nyata adalah semakin banyaknya seniman yang bekerja freelance sekarang ini, sekitar 80 persen, sementara 30 tahun lalu, banyak diantara mereka adalah pekerja tetap sehingga status pekerjaan mereka jelas." katanya.
Selama karirnya, Jess Ciampa mengalami bahwa beberapa organisasi yang sebelumnya mempekerjakan pemusik sebagai staf, kemudian berubah menjadi sub kontraktor.
Dan dengan itu, para musisi ini tidak lagi mendapat bayaran dana pensiun, dan harus membayar biaya asuransi sendiri untuk melindungi dari kemungkinan mengalami kecelakaan di tempat kerja.
Dia memperkirakan mendapat penghasilan $50,000 tahun lalu.
Dia tidak memiliki dana pensiun (superannuation), dan untuk pensiun nanti, dia mungkin harus menjual instrumen musik yang memenuhi garasi mobilnya.
Laporan Professor Throsby menyebutkan bahwa semakin banyak artis yang memiliki dana pensiun yang berasal dari keluarga.
Jumlah yang tidak memiliki dana pensiun turun dari survei sebelumnya, dari 14 persen menjadi 5 persen.
- Paus Fransiskus, Pemimpin Gereja Katolik yang Reformis, Meninggal Dunia pada Usia 88 tahun
- Dunia Hari Ini: PM Australia Sebut Rencana Militer Rusia di Indonesia sebagai 'Propaganda'
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Dunia Hari Ini: Siap Hadapi Perang, Warga Eropa Diminta Sisihkan Bekal untuk 72 Jam
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia