Penghormatan Terakhir untuk Praka Dedi Hamdani
jpnn.com, MATARAM - Jenazah Praka (Anumerta) Dedi Hamdani dimakamkan di Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, Minggu.
Praka Dedi gugur dalam baku tembak dengan Kelompok Separatis Bersenjata (KSB) di Kampung Titigi Distrik Sugapa, Kabupaten Intan Jaya, Papua.
Dandim 1620/Loteng Letkol Inf I Putu Tangkas Wiratawan selaku inspektur upacara mengatakan almarhum Praka Anumerta Dedi Hamdani meninggal di RSUD Timika pada Jumat pukul 11.30 WIT, karena gugur dalam kontak tembak dengan KSB OPM di Kampung Titigi Distrik Sugapa, Kabupaten Intan Jaya, Papua.
"Upacara kebesaran ini diselenggarakan sebagai penghormatan dan penghargaan bangsa dan negara atas jasa jasa dan pengabdian almarhum semasa hidupnya," kata Letkol Inf I Putu Tangkas Wiratawan dalam keterangan tertulis.
Tangkas mengatakan, seluruh prajurit TNI merasakan duka yang mendalam atas kepergian almarhum.
Karena itu selaku inspektur upacara, ia menyatakan bela sungkawa yang sedalam dalamnya dan memberikan penghargaan yang setinggi tingginya kepada almarhum serta memanjatkan doa semoga Tuhan Yang Maha Esa senantiasa memberikan ketabahan, kesabaran, bagi keluarga yang ditinggalkan.
"Marilah kita semua berdoa kepada Tuhan Yang Maha Esa. Semoga almarhum mendapat tempat dan diterima di sisi-Nya sesuai dengan amal ibadahnya amin," pinta Dandim seraya meminta semua yang hadir ikut berdoa.
Pemakaman almarhum Praka Dedi Hamdani dilaksanakan secara militer sesuai protokol kesehatan COVID-19, pukul 17.40 Wita.
Praka Dedi Hamdani yang gugur dalam baku tembak dengan KKB Papua dimakamkan di Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat.
- Kapolda Papua: 27 Anggota KKB Tewas Selama 2024
- Polda Papua Pecat 26 Polisi Selama 2024, Salah Satunya Sudah Bergabung dengan KKB
- 27 Anggota KKB Tewas Sepanjang 2024
- Irjen Patrige: ada 267 Orang Meninggal di Jalan Raya
- 68 Orang Tewas di Tangan KKB, 10 Anggota TNI dan 8 Polri
- Sebanyak 990 Personel Naik Pangkat di Polda Papua, ada 14 Kombes