Penghuni Lapas Berdiskusi dengan Jokowi, Ini Harapannya Terkait Vaksinasi
jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo menyapa masyarakat yang menjadi peserta vaksinasi Covid-19 di beberapa wilayah di Lampung melalui konferensi video, Kamis (2/9).
Hal itu dilakukan Presiden Jokowi saat meninjau langsung kegiatan vaksinasi di SMA Negeri 2 Kota Bandar Lampung.
Salah satu perwakilan dari Lembaga Pemasyarakatan Wanita Lampung Yuyun menyampaikan rasa terima kasih karena lapas menjadi salah satu perhatian presiden untuk mendapatkan vaksin Covid-19.
“Warga masyarakat di luar jangan takut untuk divaksin demi kesehatan kita. Semoga dengan kepemimpinan Bapak Presiden Joko Widodo Indonesia makin maju ke depannya. Terima kasih, pak,” ucap Yuyun.
“Semuanya yang ada di lapas, sehat-sehat,” jawab Presiden Jokowi.
Di sisi lain, salah satu perwakilan dari Puskesmas Satelit mengatakan bahwa capaian vaksinasi di Provinsi Lampung sudah sekitar 62 persen.
"Ini akan lebih cepat lagi kalau vaksin kita lancar, pak, vaksinnya cukup,” ucap perwakilan dari Puskesmas Satelit.
Presiden Jokowi pun menyebut akan segera menambah pasokan vaksin Covid-19 agar mempercepat vaksinasi di provinsi tersebut.
Presiden Joko Widodo sempat berdiskusi secara virtual dengan penghuni Lapas. Dia mengharapkan penghuni Lapas sehat-sehat pascadivaksin.
- Pertemuan RK dengan Prabowo dan Jokowi Jadi Sinyal KIM Plus Tegak Lurus Dukung RIDO
- Golkar DKI: Dari Awal Pak Prabowo & Pak Jokowi Mendukung Ridwan Kamil
- Setelah Makan Bareng Prabowo, Ridwan Kamil Sowan ke Jokowi di Solo
- Luthfi-Yasin Dapat Wejangan Langsung dari Jokowi Jelang Debat Pilgub Jateng
- Jokowi Makin Terbuka Dukung Luthfi-Yasin di Pilgub Jateng, Lihat!
- Bicara Cadangan Devisa Era Prabowo, Arief Poyuono Singgung Era Mulyono