Pengin Punya Tubuh Lentur? Yuk Lakukan 5 Cara ini

Pengin Punya Tubuh Lentur? Yuk Lakukan 5 Cara ini
Yoga. FOTO: Laman India Times

2. Pemanasan sebelum olahraga.

Agar tubuh tetap lentur, selalu lakukan pemanasan sebelum olahraga. Sebab tanpa pemanasan, risiko cedera pun meningkat. Akibatnya, tubuh menjadi susah untuk lentur.

Selain itu, lakukan perengangan otot secara rutin untuk membantu jangkauan gerakan sendi. Gerakan berputar, menekuk lutut ke dada dan lengan merupakan gerakan yang berguna untuk meningkatkan kelenturan.

3. Menari.

Menari dipercaya bisa membuat tubuh lebih lentur. Gerakan-gerakan dalam aktivitas ini membuat otot dan sendi terus bergerak. Sebuah studi mengadakan penelitian terhadap orang-orang dengan gagal jantung yang rutin melakukan tarian jenis Waltz.

Hasil pengamatan tersebut membuktikan bahwa terjadi perbaikan dalam fungsi pembuluh darah dan kualitas hidup. Selain itu, menari secara rutin juga baik untuk menjaga berat badan ideal.

4. Pilates.

Jenis olahraga ini bisa membantu menstabilkan sendi dan menguatkan otot-otot penyokong sendi. Prinsip dari pilates adalah menyelaraskan pikiran dan tubuh, sehingga tubuh dapat menggunakan kemampuannya untuk mencapai keseimbangan, kekuatan, dan kesehatan.

Tidak sulit menjaga tubuh agar selalu lentur, yang Anda perlukan adalah meluangkan waktu untuk rutin berolahraga.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News