Penginapan Pun Belum Beres
jpnn.com - JAKARTA - Masalah dana masih menjadi persoalan klasik yang terus menggerogoti olahraga Indonesia.
Jelang Asian Games 2014 ,kontingen Indonesia masih belum bisa menempati hotel tempat atlet menginap, lantaran dana yang digunakan untuk membayar fasilitas tempat tinggal tersebut, belum turun.
Padahal sekarang sudah ada dua cabor Olahraga yang dauh berada di Korsel, yakni cabor dayung dan juga equestrian.
Terpaksa, cabor tersebut pun menggunakan dana dari PB masing-masing terlebih dahulu. Fasilitas kampung atlet baru bisa digunakan pada tanggal 15 September mendatang.
Otomatis, sekitar 30-an atlet dan pelatih dari kedua cabor tersebut harus membayar sendiri biaya hotel selama di Korsel.
Ketua Satlak Prima, Suwarno mengatakan keterlambatan tersebut disebabkan karena belum cairnya dana dari Kementrian Olahraga dan Pemuda yang membuat semua kebutuhan atlet, termasuk peralatan dan seragam masih belum juga terelasiasi.
"Ini sudah biasa terjadi, jadi biasanya PB sudah hafal. Tapi saya push dari Minggu malam kemarin (7/9), agar biar cepat selesai sebelum berangkat.Kami juga mendorong kementerian agar bisa secepatnya (mencairkan anggaran, Red). Untuk seragam misalnya, kementerian berjanji tanggal 10 (hari ini,Red) jam 11 malam baru dibagikan," ujar Suwarno di kantor KONI, kemarin (9/9).
Suwarno mengungkapkan, tadi malam harusnya dia bersama tim advance sudah berangkat ke Korsel untuk melakukan transaksi yang berkaitan dengan persiapan kontingen Merah Putih di sana. Termasuk di dalamnya untuk membayar biaya penginapan yang digunakan dayung dan equestrian. Namun, itu batal dilakukan karena keterlamabatan dana itu.
JAKARTA - Masalah dana masih menjadi persoalan klasik yang terus menggerogoti olahraga Indonesia. Jelang Asian Games 2014 ,kontingen Indonesia
- Bursa Transfer Liga 1: Malut United dan Persita Menggebrak
- Malaysia Open 2025: Era Baru Dimulai, Indonesia Tak Disebut
- Ruben Amorim Pastikan MU Memperpanjang Kontrak Harry Maguire
- Valencia Vs Madrid: Bellingham Gagal Penalti, Gol Mbappe Batal, Vinicius Kartu Merah
- Valencia vs Madrid: Los Blancos Menang 2-1, Makin Kukuh di Puncak Klasemen
- Keran Poin Macet, Jakarta Bhayangkara Mengawali Proliga 2025 dengan Kekalahan