Pengulangan Pertarungan Pilkada 2012
"Dukungan parpol menurut saya relatif berimbang. Menurut saya dukungan parpol belum menentukan kemenangan dalam Pilkada Kota Kupang,"kata Ahmad.
Dia mengatakan, dengan dukungan parpol yang ada, harus dapat meyakinkan pemilih di Kota Kupang untuk menentukan pilihan.
"Memang akan seru ketika dua pasangan yang akan bersaing. Di sini peran dari parpol pendukung dan pasangan calon sendiri untuk menarik simpati pemilih sangat penting. Bagaimana menyampaikan program yang populis sehingga bisa menarik dukungan,"kata Ahmad.
Dia mengatakan, sejauh ini dirinya belum melihat dukungan yang kuat dari rakyat yang mengarah kepada salah satu pasangan calon untuk memenangkan Pilkada Kota Kupang.
"Belum ada tanda-tanda dukungan yang kuat dari masyarakat kepada salah satu pasangan calon tertentu. Karena itu, semua masih memiliki peluang yang sama. Tinggal bagaimana masing-masing pasangan calon dengan tim mampu meyakinkan masyarakat untuk memberikan dukungan," ucapnya.
Ditanya mengenai kekuatan dan kelemahan masing-masing pasangan calon, Ahmad mengatakan, masing-masing memiliki kekuatan dan kelemahan.
"Tinggal sekarang bagaimana memaksimalkan kekuatan dan meminimalisir kelemahan. Sekali lagi karena hanya dua pasangan sehingga akan seru,"katanya.
Dia mengatakan, paket Sahabat sebagai representasi petahana memiliki kelebihan karena sedang memimpin.
KUPANG - Pilkada Kota Kupang 2017 mendatang diprediksi menjadi ajang pengulangan pertarungan perebutan kursi wali kota pada 2012 silam.
- Momen Andika Bersama Istri Nyoblos di TPS Hendi: Siap Menang & Kalah
- Ditertawakan Rano Karno, Ridwan Kamil Ungkap Alasan Nyoblos di Bandung
- Jubir: Pram-Doel Meraih 55 Persen, Ini Kemenangan Warga Jakarta
- Di TPS Megawati dan Keluarga Mencoblos, Pram-Doel Menang Telak, RIDO Tersungkur
- Maju di Pilkada 2024, Istri Mendes PDT Optimistis Menang Telak di Pilbup Serang
- Masih di AS di Hari Pencoblosan Pilkada, SBY Siapkan Oleh-Oleh untuk Prabowo