Pengumuman Hasil K2, Tunggu Konfirmasi Gubernur NTT
jpnn.com - KUPANG - Pengumuman hasil seleksi Honorer Kategori dua (K2), hingga kini belum dilakukan Pemerintah Kota Kupang.
Penundaan pengumuman yang ada, karena masih menunggu hasil konfirmasi dari pihaknya, melalui Gubernur NTT, ke Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB) terkait kelulusan honorer K2.
Jika telah ada hasil konfirmasi, termasuk verifikasi dari Kemen-PAN RB, maka akan diumumkan kepada publik. Hal ini dikatakan Sekda Kota Kupang, Bernadus Benu, saat ditemui wartawan di ruang kerjanya, Jumat (14/3).
Dijelaskan, beberapa waktu lalu, memang sudah diterima hasil seleksi. Namun karena tidak ada pejabat yang menandatangi hasil tersebut, pihaknya masih minta klarifikasi, ke KemenPAN-RB.
Beberapa waktu lalu, telah dilakukan pertemuan antara Gubernur, walikota dan bupati serta Sekda se-NTT. Dalam pertemuan itu, disepakti dua hal utama.
Pertama semua pihak bersepakat untuk menunggu surat resmi dari KemenPAN-RB, setelah ada surat dari pemerintah Provinsi NTT.
Kedua, hasil tes K2 harus dilihat kembali, apakah sesuai dengan hasil yang diumumkan melalui website dengan hard copy yang diterima pihaknya, dari Pemprov NTT.
Untuk Kota Kupang sebutnya, pihaknya sudah menyesuaikan dengan hasil yang dimuat di Website milik KemenPAN RB, dan memang tidak ada perbedaan. Hanya saja semua belum bisa diumumkan.
KUPANG - Pengumuman hasil seleksi Honorer Kategori dua (K2), hingga kini belum dilakukan Pemerintah Kota Kupang. Penundaan pengumuman yang ada, karena
- Marisa Putri, Mahasiswi Penabrak Wanita di Pekanbaru Dituntut 8 Tahun Penjara
- Kronologi Pelajar SMK Hanyut di Air Terjun Lahat
- Cegah Konflik Sampai Tahapan Pilkada Selesai, Polda Sumsel Siapkan Strategi Khusus
- Pelajar SMK di Lahat Hanyut, Tim SAR Bergerak Melakukan Pencarian
- 3 Orang Tewas dalam Kebakaran di Palembang
- Dijaga Ketat Ratusan Polisi, Pilkada Rohil Berjalan Aman dan Kondusif