Pengumuman Hasil Uji Kompetensi Mahasiswa PPG 2023 Ditunda, Ini Alasannya, Oalah

jpnn.com - JAKARTA – Pengumuman Hasil Uji Kompetensi Mahasiswa PPG 2023 Ditunda, Ini Suratnya. Lihat juga daftar nama Perguruan Tinggi Penyelenggara PPG.
Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan Kemendikbudristek menerbitkan surat perihal Penundaan Jadwal Pengumuman Hasil Uji Kompetensi Mahasiswa Pendidikan Profesi Guru (UKMPPG) periode II 2023.
Surat yang diteken Direktur Pendidikan Profesi Guru Temu Ismail tertanggal 18 Juli 2023 itu ditujukan kepada Rektor Perguruan Tinggi Penyelenggara PPG.
Dalam surat nomor 1314/B2/GT.00.05/2023 itu dijelaskan alasan pengumuman hasil uji kompetensi mahasiswa PPG periode II 2023 ditunda.
“Namun, karena adanya kendala teknis, maka jadwal pengumuman hasil UKMPPG Periode II Tahun 2023 diundur sampai dengan informasi berikutnya,” demikian petikan surat pengumuman tersebut.
Berikut ini isi surat yang juga ditembuskan kepada sejumlah pihak, salah satunya Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan.
Yth. Rektor Perguruan Tinggi Penyelenggara PPG (daftar terlampir)
Dalam rangka pelaksanaan Pendidikan Profesi Guru (PPG) Dalam Jabatan, Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan melalui Direktorat Pendidikan Profesi Guru telah melaksanakan UKMPPG Periode II tahun 2023 secara daring berbasis domisili pada tanggal 24 s.d. 25 Juni 2023.
Kemendikbudristek menunda pengumuman Hasil Uji Kompetensi Mahasiswa PPG 2023 Lihat juga daftar nama Perguruan Tinggi Penyelenggara PPG.
- Bahas Transmigrasi Patriot, Wamen Viva Yoga Dorong Mahasiswa Punya Jiwa Kewirausahaan
- CIES 2025: Tanoto Foundation Ungkap Strategi Efektif Pelatihan Guru
- 5 Berita Terpopuler: Jadwal Tes PPPK Sudah Keluar, 6 Fakta Terungkap, Komitmen Tegas
- Kemdiktisaintek Membuka Peluang Sarjana Kuliah S2 Setahun, Lanjut Doktoral
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Baik, Honorer Silakan Mempersiapkan Diri, Jadwal Tes PPPK Sudah Keluar?
- 5 Berita Terpopuler: ASN & Honorer Mendukung Tata Kelola Guru Diambil Pusat, Ketum PGRI Memohon kepada Mendikdasmen