Pengumuman Kenaikan Harga BBM Malam Ini
Jumat, 21 Juni 2013 – 12:41 WIB
JAKARTA - Pemerintah rencananya malam ini akan mengumumkan kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi. Hal ini diungkapkan Menteri ESDM Jero Wacik usai bertemu Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono di kompleks Istana Negara, Jakarta, Jumat, (21/6).
"Kemungkinan malam ini. Malam ini. Mudah-mudahn semua siap rapih. Malam ini tengah malam, jamnya nanti ya," ujar Jero.
Jero mengaku pemerintah belum menentukan tempat diumumkannya kenaikan itu. Selain itu, kisaran harga BBM bersubisidi yang akan diumumkan juga masih dirahasiakan. Jero memastikan bahwa pengumuman akan dihadiri hampir seluruh menteri terkait di Kabinet Indonesia Bersatu II. Jero memang meminta agar pengumuman itu dilakukan bersama menteri lainnya.
"Bukan Presiden yang umumkan tapi para menteri yang umumkan. Bisa Menteri Perekonomian, didampingi saya. Bisa saya didampingi para menteri lain. Mungkin saya yang umumkan," terang Jero.
JAKARTA - Pemerintah rencananya malam ini akan mengumumkan kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi. Hal ini diungkapkan Menteri ESDM Jero
BERITA TERKAIT
- AKP Dadang Iskandar Pembunuh Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Terancam Dihukum Mati
- Pertamina Patra Niaga Uji Penggunaan Bioethanol E10 Bersama Toyota dan TRAC
- Polisi yang Ditembak Mati Rekan Sendiri Dapat Kenaikan Pangkat Anumerta dari Kapolri
- Sekte Indonesia Emas Dideklarasikan Untuk Mewujudkan Perubahan Sosial
- PFM Tegaskan Ada 15 Kementerian dan 28 Badan Teknis yang Perlu Diawasi
- Unilever Sebut Inklusi, Kesetaraan, dan Keragaman Kunci Bisnis Berkelanjutan