Pengumuman Seleksi PPPK Guru Enggak Ada Kepastian, Dampaknya Akan Fatal
jpnn.com, SERANG - Tidak adanya kepastian pengumuman seleksi PPPK guru 2022 dirasakan dampaknya oleh semua guru lulus passing grade atau prioritas satu (P1).
Forum Guru Honorer Negeri Lulus Passing Grade Seluruh Indonesia (FGHNLPGSI) menyebut belum lagi dampak lainnya.
"Perubahan jadwal yang tidak diketahui kapan waktunya memberikan dampak ke semua guru lulus passing grade," kata Ketua FGHNLPGSI Heti Kustrianingsih seperti dilansir JPNN Banten, Senin (27/2).
Heti mengatakan berdasarkan jadwal seharusnya pengumuman hasil seleksi PPPK guru di awal Februari.
"Seharusnya pengumuman itu 2 Februari sampai 3 Februari 2023. Tetapi, sampai sekarang belum ada kabar, malah mau berganti bulan," katanya.
Dia menyebut pengumuman PPPK guru bukan penundaan lagi, tetapi namanya pemunduran.
"Kalau namanya penundaan itu jelas tanggalnya, bulan ini saja enggak ada kepastian kapan bakal diumumkan," tuturnya.
"Jadi, memang tidak ada tanggal pasti kapan pengumuman PPPK guru," sambung dia.
Semoga pengumuman seleksi PPPK guru 2022 secepatnya ada kejelasan. Kasihan para guru lulus passing grade atau prioritas satu (P1).
- BKN Minta Admin SSCASSN Buka Inbox, Segera Umumkan Hasil Seleksi PPPK Tahap 1
- Banyak Laporan Pemda Masuk ke BKN, Pemeringkatan PPPK 2024 Tahap 1 Berubah, Ruwet!
- 5 Berita Terpopuler: Info Terbaru dari BKN soal PPPK Tahap 1, Tolong Jangan Diabaikan
- Guru Honorer Ditembak Mati Orang Tak Dikenal
- Guru Honorer Tewas Ditembak OTK di Ilaga
- Info Terbaru BKN soal Pengumuman Hasil Seleksi PPPK 2024 Tahap 1, Selamat ya