Pengungsi Terus Bertambah, Satkorlak Kewalahan
Minggu, 07 November 2010 – 07:28 WIB

Bantuan untuk pengungsi korban Merapi datang dari berbagai penjuru. Pakaian pantas pakai, obat obatan, sanitasi dan makan.Bahkan beberapa produk susu juga nampak dibagikan relawan dengan melimpah. Tampak pengungsian di Stadion Maguwoharjo, Sleman 6 November 2010. Foto: Boy Slamet/Jawa Pos
Ketakutan berlebihan warga juga memengaruhi gelombang pengungsi. Banyak rumah warga di radius di atas 20 kilometer yang ditinggalkan pemiliknya. Mereka takut dengan suara dentuman Gunung Merapi yang setiap saat masih terdengar. "Kami tidak menyalahkan warga yang ketakutan. Namun, kondisi demikian membuat pemkab semakin kewalahan dalam mengurusi pengungsi," ungkapnya.
Dia berharap masyarakat ikut membantu pemerintah dalam menangani pengungsi di Klaten. Misalnya, bergotong royong untuk membuka dapur umum di lokasi yang dekat dengan pengungsi. Ini karena Satkorlak baru memiliki empat titik dapur umum, yaitu di Dokdiklatpur, Desa Dangguran, Kecamatan Klaten Selatan, dua di Pemkab Klaten, dan satu di Gor SMAN 3 KLaten.
Bupati Klaten Sunarna menambahkan, pemkab sudah memberdayakan pengusaha di Klaten untuk ikut terlibat dalam penanganan pengungsi, khususnya untuk rumah makan di wilayah Klaten Kota. "Peran mereka sangat membantu dalam menyediakan pasokan makanan bagi pengungsi. Hari ini (kemarin) ribuan nasi bungkus dan kotak disumbangkan oleh pengusaha warung makan sebagai wujud kepedulian mereka terhadap korban erupsi Gunung Merapi," ungkapnya.(ano/un/oh/nan/jpnn/ c2/kum)
BOYOLALI -- Kota Boyolali diselimuti abu vulkanis sekitar dua sentimeter. Kondisi itu disebabkan sejak pukul 03.00 terjadi hujan abu dan pasir dengan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Harga Emas Perhiasan di Baturaja Tembus Rp 11,3 Juta Per Suku
- Korban Kedua Perahu Getek Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Meninggal Dunia
- 2 Lansia yang Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Sudah Meninggal Dunia
- Tabung Gas Meledak di Cilincing, 3 Warga Terluka
- Gunung Marapi Erupsi Lagi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 1.000 Meter
- Suami Istri Ditemukan Tewas di Saluran Irigasi, Polisi Beberkan Fakta