Pengurus PSSI Cirebon Ancam Demo KONI
Rabu, 12 Desember 2012 – 11:17 WIB

Pengurus PSSI Cirebon Ancam Demo KONI
CIREBON – KONI Kabupaten Cirebon masih belum menjelaskan secara rinci penyelesaian nota protes PSSI terhadap surat rekomendasi kepada KPSI. Bidang Organisasi KONI Kabupaten Cirebon Arif R Hakim hanya menyebutkan bahwa dalam waktu dekat pihaknya akan mengadakan rapat internal.“Belum ada keputusan. Nanti ada rapat dulu,” ujarnya singkat, Selasa (11/12). Mantan pemain nasional tersebut mempertanyakan pernyataan PSSI yang menyebut tidak keberatan jika pengurus KPSI bergabung. "Sebelum musyawarah cabang (Muscab), saya ajak kumpul untuk membicarakan kepengurusan. Tapi, saat itu mereka (PSSI) bersikeras tidak mau. Ya sudah kita gelar Muscab saja terpisah," lanjut Sobari.
Sementara itu, Ketua Umum PSSI Kabupaten Cirebon Sutardi Raharja justru mengancam akan melakukan aksi demonstrasi jika KONI tidak menanggapi nota protes pencabutan rekomendasi KPSI. “Kita tetap ingin pencabutan rekomendasi KONI kepada KPSI. Kalau tidak kita sambangi saja gedung KONI,” ancamnya.
Adanya rencana aksi unjuk rasa kepada KONI, dianggap Ketua Umum KPSI Kabupaten Cirebon, Sobari sebagai sesuatu yang tidak baik."Sangat disayangkan ya. Kalau niatnya ingin memajukan sepakbola, tidak usah demo-demo begitu," ujar Sobari.
Baca Juga:
CIREBON – KONI Kabupaten Cirebon masih belum menjelaskan secara rinci penyelesaian nota protes PSSI terhadap surat rekomendasi kepada KPSI.
BERITA TERKAIT
- Kapten Venezia Jay Idzes Melihat Ada Secercah Harapan Bertahan di Serie A
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025