Penjambret Diringkus Saat Lakukan Aksi ke-13

jpnn.com, PALEMBANG - Dede, 28, seorang pelaku jambret yang kerap beraksi di Palembang dan sekitarnya akhirnya berhasil diringkus Reskrim Polsek Seberang Ulu (SU) II.
Sialnya, dia ketangkap saat melakukan aksinya yang ke-13. Tiga kali duet dengan Febriansyah, yang pernah membuat korbannya meregang nyawa.
"Saya sering jambret handphpone dan tas Pak," aku Dede.
Kapolresta Palembang, Kombes Pol Wahyu Bintono HB, didampingi Kapolsek SU II, mengatakan, pihaknya memang telah membekuk empat pelaku kriminal.
Salah satunya terlibat penjambretan di 13 tempat kejadian perkara (TKP) di wilayah hukum Polresta Palembang.
“Yang lain ada yang terlibat kasus curanmor dan pembobolan rumah dengan modus memanjat genteng,” bebernya.
Kasus para tersangka dalam pengembangan.(wly/chy/ce3)
Dede, 28, seorang pelaku jambret yang kerap beraksi di Palembang dan sekitarnya akhirnya berhasil diringkus Reskrim Polsek Seberang Ulu (SU) II.
Redaktur & Reporter : Budi
- Pencurian Tabung Gas Terjadi Berulang Kali, Rahmad Curhat Begini
- Herman Deru Dampingi Presiden Tanam Padi Serentak di 14 Provinsi Se-Indonesia
- Dokter PPDS Anestesi Unsri Diduga Jadi Korban Kekerasan Konsulen di RSUP Hoesin Palembang
- Harga Ayam di Palembang Mengalami Penurunan, Ini Penyebabnya
- Eks Anggota DPRD Palembang Tusuk Mantan Istri Secara Membabi Buta
- Iskandar Ditangkap Polisi di Ogan Ilir, Ini Kasusnya