Penjarah Teror Warga Wasior
Situasi Makin Sepi, Gudang dan Toko Jadi Jarahan
Selasa, 12 Oktober 2010 – 06:16 WIB

Penjarah Teror Warga Wasior
DUKA di Wasior belumlah usai. Pembersihan puing-puing pun masih jauh dari selesai. Namun beban para korban bencana banjir bandang harus bertambah lagi.
Kini, bukan hanya ancaman penyakit yang menjadi kekhawatiran warga. Sejumlah warga melaporkan adanya aksi penjarahan yang dilakukan orang tak bertanggung jawab. Yang menjadi sasaran adalah toko, kios atau pun gudang penyimpanan barang. Selain itu juga, motor warga yang tertanam dalam lumpur menjadi sasaran pencurian.
Dandim 1703 Manokwari, Letkol Kav Edward Sitorus selaku komandan penanggulangan bencana di Wasior, mengatakan, pihaknya telah berkoordinasi dengan Kapolres Teluk Wondama untuk mengatasi tindak kriminal pasca bencana banjir bandang ini.
Kepada Radar Sorong (grup JPNN), salah seorang pemilik toko yang bernama Rustam mengakui, tokonya dijarah orang tak dikenal. Bukan hanya barang makanan yang diambil tapi juga barang berharga lainnya. "Mereka sudah mengancam. Penjarahan secara terang-terangan," ujarnya.
DUKA di Wasior belumlah usai. Pembersihan puing-puing pun masih jauh dari selesai. Namun beban para korban bencana banjir bandang harus bertambah
BERITA TERKAIT
- Gunung Kidul Jadi Lokasi Perdana Proyek Wakaf Strategis Kemenag
- Ahmad Luthfi Kembalikan Status Bandara Ahmad Yani Jadi Internasional, Alhamdulillah
- Pengumuman untuk Warga Depok, Mulai 4 Mei Ada CFD di Jalan Margonda
- Pria Terjatuh Dari Flyover SKA Pekanbaru, Begini Kronologinya
- Muhammadiyah-Polres Tanjung Priok Perkuat Sinergi Jaga Kamtibmas dan Kegiatan Keagamaan
- Kakorlantas Polri Apresiasi Upaya Polda Riau Jaga Keamanan Lewat Operasi Ketupat