Penjelasan Bank Mandiri soal Pemblokiran Rekening Sepihak

jpnn.com, SURABAYA - Mesin ATM Bank Mandiri di Gedung Graha Pena Surabaya terindikasi terkena skimming.
Corporate Secretary PT Bank Mandiri Tbk Rohan Hafas mengatakan, ada satu mesin ATM Bank Mandiri di Gedung Graha Pena Surabaya yang terindikasi.
“Katanya di Jawa Pos (Graha Pena Surabaya, red). Berarti kami musti lihat itunya (mesinnya) tuh,” katanya.
Selain itu, ada satu lagi mesin ATM Bank Mandiri dan satu mesin ATM bank lain di Surabaya yang terindikasi terkena skimming.
Namun, Rohan tidak membeberkan di mana lokasi ATM Bank Mandiri selain di Graha Pena Surabaya yang terdampak skimmer.
Dia juga tidak memberi tahu ATM bank apa yang bernasib sama seperti ATM Bank Mandiri Graha Pena Surabaya.
Yang jelas, mesin-mesin ATM Bank Mandiri di Surabaya yang terindikasi terkena skimming sudah offline untuk dilakukan pemeriksaan.
Dia mengaku, ada nasabah yang tiba-tiba kartunya diblokir sepihak oleh bank, itu adalah tidakan preventif dari bank.
Corporate Secretary PT Bank Mandiri Tbk Rohan Hafas mengakui memang ada nasabah yang tiba-tiba kartunya diblokir sepihak oleh bank.
- Sepakat dengan IMF, Ekonom Bank Mandiri Sebut Indonesia Salah Satu Pusat Ekonomi Dunia
- Peringati Hari Bumi: Bank Mandiri Memperkuat Langkah Menuju Ekonomi Rendah Karbon
- 1.440 UMKM di Sultra Terima KUR Rp182,4 M dari Bank Mandiri
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Dorong Efisiensi Ekspor Nasional, Bank Mandiri Hadirkan Solusi Digital untuk DHE SDA
- Selamat, Bank Mandiri Kembali Meraih Penghargaan dari Kanwil DJPb NTT