Penjelasan BMKG soal Potensi Tsunami Akibat Gempa di Kabupaten Talaud
Sabtu, 10 Juli 2021 – 10:51 WIB

Peringatan keras BMKG soal gelombang tinggi. Foto: ANTARA/Rahmad
Selang tujuh menit, gempa susulan kembali terjadi dengan magnitudo 5,1. Pusat gempa berada pada 112 kilometer barat daya Kecamatan Melonguane dengan kedalaman 34 kilometer.
Pada gempa-gempa susulan ini, BPBD setempat melaporkan warganya tidak merasakan guncangan. Masyarakat tetap beraktivitas normal. BMKG melaporkan hingga pukul 08.25 WIB, lima kali aktivitas gempa susulan atau aftershock dengan magnitudo terkecil magnitudo 3,6.
Berdasarkan hasil koordinasi dengan pihak kecamatan, guncangan gempa dirasakan lemah tiga hingga lima detik di Kecamatan Salibabu. Menurut BPBD belum ada informasi dari pihak desa di kecamatan tersebut yang terdampak sejauh ini. (antara/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
Gempa tektoknik 6,2 magnitudo mengguncang Kabupaten Talaud, Sulawesi Utara, pada Sabtu pukul 07.43.55 WIB.
Redaktur & Reporter : Elvi Robia
BERITA TERKAIT
- Waspada Hujan Hari Ini di Sejumlah Wilayah di Indonesia
- Cuaca Hari Ini: Sebagian Kota Besar Diguyur Hujan
- Peringatan Gelombang Tinggi dari BMKG Akibat 2 Siklon
- Gempa Bumi M 5,8 Mengguncang Filipina Rabu Pagi
- Waspada Gelombang Tinggi di Sejumlah Wilayah Ini
- Detik-Detik Penangkapan Kapal Ikan Filipina di Talaud