Penjelasan Dokter Dita soal Skincare Etiket Biru

jpnn.com, JAKARTA - Skincare beretiket biru yang beredar secara online maupun offline bikin heboh. Sebab, skincare tersebut seharusnya tidak bisa dijual secara bebas.
Dokter Kecantikan Anindita Citraninda Patty, M.Biomed mengatakan bahwa skincare beretiket biru harus sesuai dengan resep dokter.
"Tidak boleh dijual bebas karena itu racikan atas resep dokter," kata dr. Anindita Citraninda Patty kepada JPNN, Kamis (23/2).
Menurut owner Klinik Gendhis di kawasan Puri Beta 2, Tangerang, skincare beretiket biru tidak bisa dijual begitu saja di pasaran.
"Pengguna skincare itu harus konsultasi terlebih dahulu kebutuhan kulitnya, nanti diresepkan oleh dokter," tutur dokter Dita, sapaannya.
Dokter Dita pun ikut menyayangkan dengan beredarnya skincare beretiket biru di online maupun di mal.
"Dijual online atau offline jelas enggak boleh, intinya harus konsultasi sehingga dokter yang menentukan kebutuhan kulit si pemakain skincare," ujarnya.
Sebelumnya, dokter kecantikan sekaligus kreator konten Richard Lee mengomentari beberapa video selebgram yang di-endorse oleh merek skincare lokal terkemuka, yang ternyata menggunakan etiket biru di kemasannya.
Dokter Dita menjelaskan soal skincare beretiket biru yang konon dijual bebas. Simak selengkapnya
- Nikita Mirzani Laporkan Reza Gladys atas Dugaan Pelanggaran UU ITE
- BPOM Bantah Isu di Medsos soal Produk Ratansha Gunakan Merkuri
- Ahli Kecantikan Ungkap Tips Jaga Kulit Tetap Glowing Saat Puasa
- Dituding Jual Produk Ilegal, Reza Gladys Serahkan Bukti Dokumen Legalitas ke Penyidik
- Nikita Mirzani Ditahan, Uya Kuya Minta Pelaku Lain Juga Diproses Hukum
- Nikita Mirzani Ditahan, Uya Kuya Berkomentar Begini, Tegas!