Penjelasan Hasto soal Pertemuan Megawati dan Prabowo

jpnn.com, JAKARTA - Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto menyebut ketua umum partainya Megawati Soekarnoputri sudah bertemu dengan Prabowo Subianto 5 Oktober lalu.
Pertemuan Presiden Kelima RI Megawati dengan Prabowo terjadi saat perayaan HUT ke-78 TNI.
Hal itu disampaikan Hasto merespons keinginan Ketua Umum Partai Gerindra sekaligus bakal capres Prabowo Subianto bertemu Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.
"Pas kemarin 5 Oktober sudah bertemu. Jadi, pertemuan sudah biasa dilakukan antarpemimpin," kata Hasto di Pusat Studi Arsip Statis Kepresidenan, Jakarta, Jumat malam (27/10).
Hasto menyatakan pihaknya tak terlalu ambil pusing dengan isu-isu politik terutama menjelang Pilpres 2024.
Dia menegaskan partai berlambang banteng moncong putih itu sedang fokus turun ke masyarakat untuk memperkuat barisan akar rumput.
Menurut Hasto, pasangan bakal pasangan capres dan cawapres Ganjar Pranowo - Mahfud MD merupakan sosok pemimpin bersih dan berdedikasi untuk bangsa dan negara Indonesia.
Oleh karena itu, PDI Perjuangan sekarang hanya ingin fokus turun ke bawah memperkuat akar rumput dengan pemimpin yang baik, bersih, berdedikasi bagi bangsa dan negara.
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto beri penjelasan begini soal pertemuan Megawati dengan Prabowo Subianto.
- Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Ketidaktegasan Prabowo Memimpin
- Gibran bin Jokowi Tak Berkontribusi, Wajar Ada yang Meminta Ganti
- Isu Matahari Kembar Diredakan Muzani, Bukan Dasco Apalagi Hasan Nasbi, Tumben
- Muncul Desakan Lengserkan Gibran dari Kursi Wapres, Boni Bilang Mustahil
- Matahari Kembar
- Paus Fransiskus Meninggal, Prabowo: Dunia Kehilangan Sosok Panutan dalam Kemanusiaan