Penjelasan KPK soal Cekcok Komisionernya dengan Mumtaz bin Amien Rais, Konon Ada Bentakan
Namun, kata Fikri menegaskan, Mumtaz justru bertanya dengan nada membentak. "Kamu siapa?" ujar Fikri menirukan pengakuan Nawawi soal bentakan Mumtaz.
Sementara Nawawi memang tak mengetahui sosok Mumtaz. Walakin, Nawawi tetap mengingatkan Mumtaz mematuhi aturan penerbangan.
"Saat itu, Pak Nawawi tidak mengetahui nama atau dengan siapa ia bicara tersebut, namun memutuskan untuk mengingatkan penumpang tersebut agar mematuhi aturan yang berlaku di penerbangan," tegas Fikri.
Selain itu, Nawawi juga tak berharap Mumtaz mengenalinya sebagai pimpinan KPK. "Harapannya adalah siapa pun penumpang yang mengingatkan penumpang lain, seharusnya tidak direspons secara negatif," kata dia.(tan/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
KPK memberikan penjelasan soal perdebatan di dalam pesawat Garuda Indonesia yang melibatkan komisionernya, Nawawi Pomolango dengan putra Amien Rais, Ahmad Mumtaz.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- KPK Dalami Ekspor Batu Bara dari Pemeriksaan Dirjen Bea Cukai
- Usut Kasus korupsi CSR, KPK Periksa Pejabat Bank Indonesia
- 5 Berita Terpopuler: KemenPAN-RB Punya Info Terbaru, Dirjen Nunuk Bergerak Urus Guru Honorer, tetapi Masih Proses
- Mahasiswa Desak KPK Periksa Bupati Daerah Ini
- KPK Jerat 2 Orang sebagai Tersangka Kasus Korupsi PT PP
- Dilaporkan Eks Staf Ahli DPD ke KPK, Senator Rafiq Al Amri: Apa-apaan ini?