Penjelasan Mendagri tentang Pentingnya Peringatan Hari Lahir Pancasila

jpnn.com - JAKARTA - Pidato Bung Karno dalam sidang Badan Penyelidik Usaha-Usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI) 1 Juni 1945 lalu, sangat penting.
Pidato yang kemudian dirumuskan dalam alinea keempat pembukaan UUD 1945 merupakan nilai-nilai Pancasila yang digali Bung Karno dari persada Indonesia.
"Jadi sangat penting, karena Pancasila telah menjadi norma fundamental, filsafat, pikiran yang sejernih-jernihnya, jiwa, serta hasrat sedalam-dalamnya untuk di atasnya didirikan gedung Indonesia Merdeka yang kekal dan abadi," ujar Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo, Rabu (1/6).
Tjahjo mengemukakan, nilai-nilai Pancasila sangat penting, karena juga menjadi syarat Indonesia bisa mengklaim diri sebagai sebuah negara yang merdeka. Karena itu dalam kedudukan tersebut, Pancasila telah menjadi roh yang membimbing arah perjuangan mencapai Indonesia yang merdeka dan berdaulat penuh.
"Lebih dari itu, Pancasila juga telah menjadi bintang penuntun bagi bangsa ini dalam mengarungi masa depan yang masih jauh membentang di hadapan berlapis-lapis generasi yang akan datang," ujar Tjahjo.
Mantan Sekjen DPP PDI Perjuangan ini juga mengatakan, Pancasila sekaligus telah berfungsi sebagai alat efektif yang mempertautkan bangsa yang berbhineka ke dalam ke-ikaan yang kokoh.
Pancasila telah menjadi magnet yang memberi alasan bagi seluruh bangsa Indonesia untuk menerima kemajemukan sebagai anugerah.
Karena itu Hari Lahir Pancasila kata Tjahjo, penting diperingati setiap tahun. Apalagi dalam beberapa dekade terakhir, terlihat di satu sisi Pancasila dipisahkan keterkaitan dengan penggalinya. Dikaburkan pengertian-pengertiannya, diselewengkan dan akhirnya secara perlahan-lahan ditinggalkan dalam praktik kehidupan berbangsa.
JAKARTA - Pidato Bung Karno dalam sidang Badan Penyelidik Usaha-Usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI) 1 Juni 1945 lalu, sangat penting.
- Gaji sebagai Honorer Langsung Dihentikan, tetapi Bikin Senang
- Kasus Viral Ini Harus jadi Pelajaran Seluruh PPPK, Jangan Main-main
- Sidang Dakwaan Mbak Ita, Jaksa KPK Soroti Peran Suaminya sebagai Perantara
- Penyebab Utama Kartu Tes PPPK Tahap 2 Belum Bisa Dicetak, Jangan Panik ya
- Jaksa KPK Tuding Mbak Ita Potong Hak ASN Pemkot Semarang
- Heboh Pengeroyokan di Kantor Polsek, Kapolda Riau Langsung Copot Jabatan Anak Buah