Penjelasan Zulhas soal Bagi-Bagi Minyak Goreng saat Kampanye

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan menyinggung videonya yang viral saat membagikan minyak goreng gratis sambil meminta warga memilih anaknya di pemilu nanti.
Saat itu, Zulhas -panggilan akrab- Zulkifli Hasan diketahui hadir di Telukbetung Timur, Lampung dalam kegiatan PANsar Murah.
Zulhas menyinggung video tersebut dalam sambutannya di acara launching Indonesia Retail Summit, Hari Belanja Diskon Indonesia, dan Hari Retail Modern Indonesia 2022, di Kementerian Perdagangan, Kamis (14/7).
Menurut dia, pernyataannya di PANsar Murah Lampung dalam posisinya sebagai Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN).
“Saya setiap setahun lebih kami menghadap sebagai partai politik. Saya kan selain menteri, menjabat aslinya sebagai ketua umum partai,” ucap Zulhas di lokasi.
Pria berusia 60 tahun ini bahkan memperjelas bahwa sebelum menjabat sebagai mendag dirinya lebih dulu menjadi Ketum PAN.
“Ketua umum partai ini duluan kan, menterinya belakangan. Jadi, sudah bertahun-tahun kami mengadakan namanya PANsar murah, hari sabtu libur, diadakaN di Lampung,” kata dia.
Zulhas menyebutkan jabatannya sebagai menteri memang kerap menuai pro dan kontra. Dia pun mengaku saat ini mulai membatasi diri.
Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan menyinggung videonya yang viral saat membagikan minyak goreng gratis sambil meminta warga memilih anaknya di pemilu nanti.
- Bareskrim Bakal Tindak Tegas Pelaku yang Kurangi Takaran Minya Goreng
- Pemuda Muhammadiyah Dorong DPR dan Aparat Penegak Hukum Mengusut Dugaan Kecurangan Takaran MinyaKita
- Harga Minyak Goreng dan Bawang Makin Tinggi, Komoditas Pangan Lain Fluktuatif
- Tim Gabungan Temukan MinyaKita tak Sesuai Takaran di Mamuju
- APP Group dan Sinar Mas Ramaikan Bazar Ramadan Kementerian Kehutanan
- MinyaKita Tak Sesuai Takaran, Ketua DPR Menyoroti Sisi Pasokan agar Tidak Terganggu