Penjualan Mobil Baru di Oktober Tertinggi, Berikut 5 Merek Terlaris

jpnn.com, JAKARTA - Penjualan mobil di Indonesia secara wholesales pada Oktober 2020 sebanyak 49.043 unit, hanya naik 1 persen dari penjualan bulan lalu sejumlah 48.554 unit.
Diolah dari data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), pada September 2020 penjualan mobil di Indonesia berhasil melonjak 30,2 persen jika dibandingkan bulan sebelumnya sebesar 37.277 unit.
Kendati demikian, penjualan pada Oktober menjadi yang tertinggi sejak April 2020, atau ketika pandemi COVID-19 masuk ke Indonesia.
Penjualan pada tiga bulan pertama 2020 berjalan sesuai rencana yakni Januari 80.435 unit, Februari 79.644 unit, dan Maret 76.811 unit.
Namun, penjualan pada April langsung merosot tajam menjadi 7.868 unit, dan makin anjlok pada Mei menjadi 3.551 unit.
Hasil penjualan berangsur membaik pada Juni sebanyak 12.623 unit, Juli 25.283 unit, Agustus 37.277 unit, September 48.554 unit, dan Oktober 49.043 unit, atau menjadi yang tertinggi sejak April.
Namun penjualan pada Oktober 2020 hanya setengah dari pencapaian Oktober tahun lalu sebanyak 96.128 unit.
Selama 10 bulan berjalan di tahun 2020, penjualan wholesales tercatat hanya 421.089 unit, dengan target sekira 600 ribu unit mobil terjual hingga tutup tahun 2020.
Penjualan mobil baru di Indonesia secara wholesales pada Oktober menjadi tertinggi sejak pandemi Covid-19 melanda tanah air.
- Bahlil Bakal Bahas Insentif Kendaraan Hidrogen, Gaikindo: Jangan Lompat Terlalu Jauh
- Soal Revisi Aturan TKDN, Gaikindo Sebut Industri Otomotif Berpotensi Ambruk
- 55 Merek Mobil Bakal Merapat di GIIAS 2025, Ada Brand Baru
- Menapaki Tahun Pertama, OLXmobbi Umumkan Program Khusus untuk Konsumen
- Penjualan Mobil Januari-Februari, Wuling Satu-satunya Perwakilan Tiongkok di 10 Besar
- Penjualan Mobil Listrik Pada Januari 2025, Turun Sedikit