Penjualan Mobil Baru Selama 2021 Meningkat, Sebegini Target Gaikindo Tahun Ini
Kamis, 13 Januari 2022 – 21:44 WIB
Kenaikan penjualan juga tidak lepas dari upaya pemerintah untuk menyelamatkan industri otomotif melalui kebijakan insentif Pajak Penjualan atas Barang Mewah Ditanggung Pemerintah (PPnBM DPT).
Sebagai catatan, penjualan mobil baru di Indonesia pernah terpuruk selama pandemi COVID-19, yakni hanya 7.868 unit pada April 2020 dan makin anjlok pada Mei menjadi 3.551 unit.
Setelah PPnBM DTP diterapkan, penjualan mobil bisa merangkak naik dan menemukan titik stabil pada semester kedua 2021, yakni antara 70 ribu sampai 80 ribu unit per bulan.
Kemudian pada Desember terus melonjak menjadi 96 ribu unit.
"Stimulus pembebasan PpnBM sangat membantu menaikkan angka penjualan dan produksi," pungkas Jongkie. (ant/jpnn)
Penjualan mobil baru secara wholesale selama periode 2021 mengalami peningkatan dibanding pada 2020, lantas bagaimana target Gaikindo pada 2022?
Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha
BERITA TERKAIT
- Gaikindo Sebut Insentif Mobil Hybrid Bisa Pulihkan Industri Otomotif
- Gaikindo Yakin PPN 12 Persen Tidak Berdampak Negatif Pada Penjualan Kendaraan
- Paket Insentif Ekonomi dari Pemerintah Jadi Angin Segar bagi Industri Otomotif
- Ungkap Resolusi Tahun 2025, Kiwil: Insyaallah Rumah Baru, Pengin Beli Mobil Juga
- Penjualan Mobil Listrik Pada November 2024 Terkerek Naik
- Penjualan Mobil Baru November 2024, Hyundai Masih Tertekan Merek Tiongkok