Penjualan Pelaku Usaha Bisa Naik 7 Kali Lipat Berkat Live Shopping di ShopTokopedia
"NPURE rutin mengikuti berbagai kampanye yang ditawarkan Tokopedia dan ShopTokopedia, salah satunya Promo Guncang dan Beli Lokal," ungkapnya.
Selain itu, kata Joanne, fitur live shopping di ShopTokopedia juga sangat membantu mendongkrak penjualan NPURE hingga 4 kali lipat.
NPURE juga membagi beberapa tips bagi UMKM lokal yang ingin memulai memanfaatkan fitur live shopping di ShopTokopedia.
“Jangan takut untuk #MulaiAjaDulu. Siapkan peralatan sederhana yang menunjang kegiatan live shopping, misalnya tripod atau ring light. Perhatikan juga display produk dan upayakan mengatur display semenarik mungkin, dengan memperhatikan sudut kamera dan pencahayaan,” tutur Joanne.
SAFF & Co., contoh pelaku usaha parfum lokal di Tokopedia dan ShopTokopedia, juga melihat keberadaan fitur live shopping di ShopTokopedia sangat berkontribusi pada penjualan.
Ketika industri lokal parfum masih berkembang di tahun 2020, SAFF & Co. mengambil peluang tersebut dan menciptakan produk parfum berkualitas dengan harga terjangkau.
“Dalam menghasilkan produk SAFF & Co., kami bekerja sama dengan berbagai perkebunan lokal untuk bahan-bahan produk, seperti akar wangi dari Garut dan patchouli dari Sulawesi,” jelas Co-Founder SAFF & Co. Santi Tan.
Sejak awal berdiri, kata Santi Tan, pihaknya sudah bergabung dengan Tokopedia karena audiens yang disasar cocok dengan SAFF & Co.
Sinergi Tokopedia dan ShopTokopedia terus mempermudah pelaku usaha lokal dalam meningkatkan penjualan melalui fitur live shopping
- Diikuti 12.300 Pelari, Pertamina Eco RunFest 2024 Sukses Digelar
- Sertifikasi Halal Lindungi UMK dari Serbuan Produk Luar Negeri
- Viral Dugaan Politik Uang Rudi Seno di TikTok, Netizen Beri Komentar Beragam
- Buka Peluang Pasar UMKM ke Luar Negeri, Bea Cukai Tingkatkan Sinergi Antarinstansi
- Perluas Akses Pembiayaan UMKM, BNI Gandeng Batumbu
- 69 Perusahaan dan Organisasi Raih SNI Award 2024