Penolakan Fahri Hamzah, 9 Jam Bandara Sam Ratulangi Berangsur Kondusif

Penolakan Fahri Hamzah, 9 Jam Bandara Sam Ratulangi Berangsur Kondusif
Fahri Hamzah. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com, MANADO - PT Angkasa Pura (AP) I menyesalkan aksi massa yang dilakukan oleh ormas di Bandara Sam Ratulangi pada Sabtu (13/5) kemarin.

Di mana massa berkumpul di Bandara Sam Ratulangi, Manado dan berorasi menolak kedatangan FPI, kemudian beralih menolak kehadiran Wakil Ketua DPR RI Fahri Hamzah.

Massa berkumpul di area parkir selanjutnya ke area halaman VIP hingga menyebabkan kepadatan dan kemacetan lalu lintas di area Bandara Sam Ratulangi.

"Secara umum operasional di bandara Sam Ratulangi berjalan normal dan tidak terganggu oleh orasi massa," ujar Corporate Secretary PT Angkasa Pura (AP) I Israwadi.

Massa yang berkumpul sejak pukul 09.00 WITA ini mulai memanas pukul 11.00 WITA, kemudian mulai kondusif pada pukul 17.15 WITA. Di mana orasi massa telah berakhir.

Israwadi menjelaskan, pukul 12.00 WITA sebagian massa telah membubarkan diri dan melanjutkan aksi di Kantor Gubernur Provinsi Sulawesi Utara.

"Sebagian lagi tetap tinggal di area parkir bandara Sam Ratulangi melaksanakan orasi dengan kondusif. Wakil Ketua DPR RI Fahri Hamzah dan rombongan telah kembali ke Jakarta dan kondisi Bandara Sam Ratulangi sudah kondusif," tutur Israwadi.(chi/jpnn)

 


PT Angkasa Pura (AP) I menyesalkan aksi massa yang dilakukan oleh ormas di Bandara Sam Ratulangi pada Sabtu (13/5) kemarin.


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News