Penolakan Kampanye Ahok-Djarot Hanya Settingan?
jpnn.com - JAKARTA - Pasangan calon gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok-Djarot Saipul Hidayat belakangan mendapat banyak penolakan saat berkampanye di sejumlah wilayah di Jakarta.
Penolakan itu diduga dipicu kasus penistaan agama Islam yang telah menjerat Ahok sebagai tersangka.
Namun, pendiri lembaga Kedai Kopi Hendri Satrio mempertanyakan apakah penolakan-penolakan terhadap kampanye Ahok-Djarot itu benar-benar terjadi dari orang yang tidak suka atau hanya sekedar settingan belaka?
"Masalah penolakan ini jadi menarik. Dalam kompetisi biasanya ada kontra-intelijen. Saya ingin tahu apa benar itu dari kelompok yang beda dengan (pasangan) nomor dua, atau jangan memang ada settingan khusus? Menarik juga," kata Hendri saat diskusi bertajuk Ahok Effect di Jakarta, Sabtu (19/11).
Bukan tanpa alasan Hendri berpendapat demikian. Hendri memandang, setiap kali pasangan nomor dua berkampanye di suatu lokasi, demonstrasi atau penolakan juga selalu ada di sana.
"Karena gini loh, setiap kali nomor dua ada di situ, yang demo ada juga di situ. Yang paling tahu jadwal nomor dua siapa?" kata pengamat komunikasi politik Universitas Paramadina ini.
Tim Sukses dan Relawan Ahokers Ivan Hoe Semen mengatakan hak Ahok-Djarot tercederai saat kampanye. Menurut Ivan, penegak hukum sudah menetapkan tersangka soal penolakan blusukan atau kampanye Ahok-Djarot di Kembangan.
"Bawaslu bilang sudah ada tersangka di Kembangan," katanya di diskusi itu.
Menurut dia, gerakan penolakan terhadap Ahok-Djarot berkampanye itu sangat tidak baik. Bahkan, dia menganggap hal itu mencederai demokrasi.
JAKARTA - Pasangan calon gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok-Djarot Saipul Hidayat belakangan mendapat banyak penolakan saat berkampanye
- HUT Ke-60 Golkar, Ahmad Irawan Gelorakan Semangat dan Gaya Hidup Sehat
- Survei Voxpol: Warga Depok Sebut Imam-Ririn Cocok Jadi Pemimpin
- Bahlil Pastikan KIM Plus Tetap Solid Memenangkan Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada Jakarta
- Ustaz Diyansyah Permana Ajak Umat Islam Menjaga Pilkada 2024 yang Aman-Damai
- Demi Menyukseskan Pilkada 2024, Wamendagri Bima Arya Dorong Penerbitan E-KTP Bagi Pemilih Pemula
- Survei LKPI: Peluang Lucianty-Syaparuddin Menang di Pilkada Muba 2024 Sangat Besar