Penonton Film Lokal Tembus 42 Juta Per Tahun
jpnn.com, JAKARTA - Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) terus meningkatkan kuantitas dan kualitas produksi film lokal serta jumlah penonton.
Salah satu caranya bekerja sama dengan pemerintah daerah terkait proses produksi film.
Cara lainnya adalah penyediaan tenaga terampil di level tiga sesuai kerangka kualifikasi nasional indonesia (KKNI) melalui SMK yang kewenangan pengelolaannya berada di bawah pemerintah provinsi.
"Saat ini, jumlah penonton film Indonesia sudah meningkat cukup signifikan. Sebelum ada Pusat Pengembangan Perfilman (Pusbangfilm), jumlah penonton sekitar 16 juta per tahun. Sekarang sudah mencapai 42 juta per tahun. Ini harus dijaga dan tingkatkan," ujar Sesjen Kemendikbud Didik Suhadri, Rabu (14/2).
Sementara itu, tokoh perfilman nasional Niniek L Karim mengapresiasi kinerja pemerintah.
Menurut dia, Pusbangfilm harus berperan dalam meningkatkan kerja sama dan hubungan baik antarpemangku kepentingan perfilman nasional. (esy/jpnn)
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) terus meningkatkan kuantitas dan kualitas produksi film lokal serta jumlah penonton.
Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad
- Film Seribu Bayang Purnama, Cerita Soal Realita Kehidupan Petani
- Film Bila Esok Ibu Tiada Sajikan Kisah Keluarga Penuh Makna
- Film Tee Yod 2 dan There's Still Tomorrow Akhirnya Segera Tayang
- Panasonic KWN 2024 Ajak Siswa Kembangkan Kreativitas Lewat Produksi Video
- Film Sang Pengadil jadi Topik Hangat Seusai Zarof Ricar Ditangkap, Ini Para Pemerannya
- Cerita Jefri Nichol soal Pendalaman Materi Film Aku Jati, Aku Asperger