Pensiun Akhir Musim, Zanetti Belum Tahu Tugas di Inter
jpnn.com - MILAN- Kapten Inter Milan, Javier Zanetti, bakal pensiun pada akhir musim ini dan menjadi bagian dari manajemen Inter.
Namun pemain berkebangsaan Argentina itu belum tahu peran apa yang akan dilakukannya di Inter kelak.
Zanetti yang kini berusia 40 tahun itu ingin fokus dalam tiga laga sisa Serie A yang harus dilakoni Inter. Zanetti telah memainkan 856 pertandingan dalam 19 tahun petualangannya bersama Nerazzurri.
"Saat musim selesai, aku akan tetap ada di Inter. Tapi aku belum tahu peran apa yang aku lakukan. Kini aku fokus untuk tiga laga sisa musim ini," ujar Zanetti seperti dikutip dari laman Football Italia.
"Semoga kami bisa mengakhiri musim dengan bagus, jadi kami bisa memulai langkah selanjutnya dengan cara terbaik. Aku telah main 1.112 laga, hanya kiper yang tampil lebih banyak dariku," tutupnya.
Javier Zanetti tiba di Inter pada 1995 dari klub Argentina, Banfield. Selama di Inter, dia memberikan 5 scudetto, 4 Coppa Italia, 1 Liga Champions, 1 Piala UEFA, dan 1 gelar Piala Dunia Antarklub. (adk/jpnn)
MILAN- Kapten Inter Milan, Javier Zanetti, bakal pensiun pada akhir musim ini dan menjadi bagian dari manajemen Inter. Namun pemain berkebangsaan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pernah Bersama di Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo Mendoakan Amorim Sukses di MU
- Hasil Sprint MotoGP Barcelona: Target Pecco Bagnaia Tercapai
- Live Streaming Sprint MotoGP Barcelona: Cek Starting Grid, Rencana Pecco Berhasil
- Hasil Kualifikasi MotoGP Barcelona: Simak Pengakuan Marquez
- Live Streaming Kualifikasi MotoGP Barcelona: Ada yang Tak Percaya Kata Marquez
- Target Kakang Rudianto Bersama Timnas Indonesia di Piala AFF 2024