PENTING! Bagi Orangtua dan Peserta Didik Tolong Baca Pesan Menteri Baswedan Ini
jpnn.com - JAKARTA - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Anies Baswedan menyatakan kejujuran dan indeks integritas dalam penyelenggaran ujian nasional (UN) sangat begitu penting. Ia menegaskan bahwa UN akan lebih bermakna bila nilainya mencerminkan proses kejujuran.
"Saya minta semua pihak untuk memperbanyak sosialisasi tentang pentingnya integritas. Kesadaran tentang pentingnya kejujuran dan integritas itu juga harus disosialisasikan kepada orang tua peserta didik," tuturnya.
Rakor Persiapan UN dihadiri para pejabat Kemendikbud, perwakilan Dinas Pendidikan Provinsi, Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan (LPMP), serta Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) yang nantinya menjadi mitra Balitbang Kemendikbud dalam penyelenggaraan UN, khususnya dalam hal pelelangan.
Mendikbud mengatakan, evaluasi penyelenggaraan UN merupakan salah satu ikhtiar meningkatkan kualitas layanan pendidikan.
"Ujian nasional, telah berlangsung bertahun-tahun dengan pengulangan masalah yang sama, sehingga harus diantisipasi sejak awal dengan memprediksi potensi masalah yang akan timbul, sekaligus menentukan langkah-langkah solusinya," tandasnya. (esy/jpnn)
JAKARTA - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Anies Baswedan menyatakan kejujuran dan indeks integritas dalam penyelenggaran ujian
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Santri Disabilitas di Bandung Terima Beasiswa Pendidikan Khusus
- Kuliah Tamu di BINUS University, Dosen FISIP UPNVJ Bicara soal Netnografi
- Siap-siap! Sumbangsih Cup 2025 Segera Digelar, Dijamin Seru dan Meriah
- Unika Atma Jaya Resmikan School of Bioscience, Technology, and Innovation
- Sandang Gelar LL.M dari Kampus Top, Fidela Gracia: Terima Kasih President University
- Memutus Rantai Kemiskinan Lewat Pendidikan, BSI Maslahat Gandeng Ganesha Operation