Pentolan Ormas Diringkus Polisi, Barang Buktinya Banyak Banget
Keduanya dibekuk di sebuah kelab malam di Jalan Dhyana Pura, Seminyak, Kuta, Badung, sekitar pukul 20.00 WITA.
"Aktivitas mereka di lokasi sangat mencurigakan, sehingga kami melakukan penangkapan," ujar sumber di Polda Bali.
Dari kedua orang tersebut petugas mengamankan barang bukti sabu-sabu, yang diakui diperoleh dari pria berinisial AAP.
Dari hasil pengembangan, AAP diringkus di seputaran Denpasar dan terus dikembangkan dengan mengerahkan Tim Opsnal Unit 4 Resnarkoba Polda Bali.
Di kediaman AAP yang menjadi koordinator dari dua tersangka sebelumnya, petugas berhasil mendapati barang bukti narkoba dalam jumlah lebih besar.
"Hasil pemeriksaan, ketiganya mengaku bahwa BB itu milik KR," katanya.
Petugas kemudian bergerak cepat dan meringkus KR, Sabtu kemarin (9/4) di kamar indekosnya di Jalan Pura Demak, Denpasar Barat.
Dari kamar pria asal Banyuwangi, Jawa Timur itu petugas menemukan ratusan butir tablet berwarna hijau yang diyakini sebagai ekstasi. (gie/JPNN)
Pentolan salah satu organisasi kemasyarakatan diringkus Polda Bali, barang buktinya banyak banget.
Redaktur & Reporter : Kennorton Girsang
- WNA China Diperkosa Oknum Driver Ojol di Bali, Kejadiannya Begini
- Polisi Gulung Kawanan Begal yang Beraksi di BKT, Nih Barang Buktinya
- Tim Gabungan Siap Amankan 335 Gereja saat Perayaan Natal di Bali
- Bantu Polda Bali, Kodam IX/Udayana Siapkan Prajurit TNI Hadapi Libur Nataru
- Bea Cukai Jayapura Musnahkan Barang Hasil Penindakan Sepanjang 2024, Ada Rokok Ilegal
- Edi Puji Kinerja Polri Sebulan Terakhir Tangani 3.608 Kasus Narkoba