Pentolan PPPK Bersuara soal Gaji & Karier seperti PNS, Berani Menyebut Angka, Wouw

Dengan demikian, mengacu usulan Ekowi, guru yang sudah bersertifikasi bisa mengantongi Rp 14 juta, belum termasuk tunjangan lain, seperti Tunjangan Kinerja Daerah atau TKD.
Lebih lanjut Ekowi menegaskan, program peningkatan kesejahteraan guru dan tendik harus berkeadilan, agar tidak terjadi polemik di tengah-tengah dunia pendidikan.
Ekowi optimistis pemerintahan Presiden Prabowo Subianto akan menyejahterakan guru dan tendik pada 2025.
Ekowi juga mengaitkan pendapatan PPPK dengan jenjang kariernya, yang menurutnya harus selevel dengan PNS, sebagai sesama penyandang status Aparatur Sipil Negara (ASN).
"Kami berharap karier PPPK bisa seperti PNS. Namanya ASN, tetapi kenapa kariernya harus dibedakan," ujarnya.
Ekowi mengusulkan perlunya revisi Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2023 tentang ASN, dengan memasukkan pasal yang mengatur jenjang karier ASN PPPK.
Dia mencontohkan, PPPK bisa menjadi kepala sekolah dengan syarat tidak sulit, boleh mutasi ke jabatan struktural, pindah ke kantor dinas-dinas.
"Kami mengharapkan ASN PPPK bisa menjabat kepala seksi (kasi)/kepala bidang (kabid) dan kepala dinas, apalagi banyak guru dan tendik punya kompetensi pendidikan tinggi (S2 dan S3)," ujar Ekowi.
Berkaitan dengan rencana pemberian tambahan gaji guru, pentolan PPPK menyampaikan aspirasi, antara lain soal jenjang karier.
- 5 Berita Terpopuler: Jadwal Tes PPPK Sudah Keluar, 6 Fakta Terungkap, Komitmen Tegas
- Guru Sekolah Rakyat dari PNS & PPPK, Diusulkan Kepala Daerah
- Seleksi PPPK Tahap 2 Daerah Ini Bulan Depan, 904 Honorer Memperebutkan 103 Sisa Formasi
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Baik, Honorer Silakan Mempersiapkan Diri, Jadwal Tes PPPK Sudah Keluar?
- Jadwal Tes PPPK Tahap 2 Tidak Serentak, Kapan Bisa Cetak Kartu Ujian? Tenang ya
- Sebegini Jumlah Honorer yang Bertarung di Tes PPPK Tahap 2, Ketat