Penuh Gairah, Anak-Anak Muda Merauke Masuk Tim Pemenangan Ganjar

jpnn.com - MERAUKE - Calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo mendapat sambutan hangat dari para anak muda, saat tiba di W Cafe, Foodland Merauke, di Jalan Raya Mandala Nomor 300, Merauke, Papua Selatan, Selasa (28/11) sore.
Anak muda setempat di kafe tersebut menyambut Ganjar dengan riuh tepuk tangan.
Mereka pun antusias mendengarkan seluruh paparan Ganjar, sekaligus berdialog.
Acara berdurasi satu jam itu terasa singkat.
Para milenial bertanya dan berani beradu argumen dengan Ganjar, dari mulai soal lapangan pekerjaan, pusat kreativitas, hingga persoalan lingkungan hidup.
"Rata-rata mereka butuh lapangan pekerjaan, literasi untuk bisa bekerja. Mereka butuh pendamping untuk bisa mengajak mereka masuk ke pintu yang benar," ujar Ganjar, seusai acara.
Ganjar angkat topi kepada anak muda yang kritis terhadap pelestarian lingkungan hidup.
"Tadi juga banyak aktivis yang bicara lingkungan. Mereka peduli dan ada semangat untuk menjaga lingkungan," katanya.
Capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo berkesempatan berdialog dengan para anak muda Merauke di sebuah kafe.
- Semangati Hasto, Ganjar Hadir di Pengadilan Tipikor
- Konon, Kader di Tingkat Bawah Meminta Megawati Jadi Ketum PDIP saat Kongres
- Megawati Tonton Teater di GKJ, Menterinya Prabowo Ikut Hadir
- Menteri Prabowo Sebut Jokowi Bos, Ganjar Khawatir Ada Matahari Kembar
- Kampanye Pemilu di Australia: Jarang Ada Spanduk, Lebih Menjual Kebijakan
- Survei Indikator: Elektabilitas Prabowo Jauh Tinggalkan Anies & Ganjar