Penuhi Janji, Ba'asyir Walk Out Lagi
Kamis, 17 Maret 2011 – 12:01 WIB

WALK OUT - Abu Bakar Ba'asyir menyimak sidang di selnya, Kamis (17/3). Foto: Arundono/JPNN.
JAKARTA - Ancaman terdakwa tindak pidana terorisme Abu Bakar Ba'asyir yang tidak akan menghadiri sidang, kembali dibuktikan. Amir Jamaah Anshorut Tauhid (JAT) itu, menolak mengikuti sidang lanjutan di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan, Kamis (17/3).
Sebenarnya, jaksa sempat membawa Ba'asyir ke hadapan majelis. Namun dalam kesempatan itu, Ba'asyir hanya menyampaikan penolakan dan alasan keberatan dirinya menghadiri sidang. Seperti pada persidangan pekan lalu, keberatan Ba'asyir masih sama. Ia tidak terima didakwa sebagai terorisme oleh jaksa, serta keberatan dengan pemeriksaan jarak jauh melalui teleconference terhadap saksi-saksi yang dilakukan majelis.
Baca Juga:
"Saya hadir bukan untuk mengikuti sidang," kata Ba'asyir kepada majelis hakim yang dipimpin Herry Swantoro itu.
Dikatakan Ba'asyir, ketidakhadiran dirinya ini merupakan masalah keyakinan. Menurutnya, tuduhan teroris yang disematkan jaksa pada dirinya, dalam keterlibatan dengan kelompok yang melakukan pelatihan militer di Pegunungan Jalin, Jantho, Aceh Besar, awal 2010 itu, bertentangan dengan apa yang diyakininya.
JAKARTA - Ancaman terdakwa tindak pidana terorisme Abu Bakar Ba'asyir yang tidak akan menghadiri sidang, kembali dibuktikan. Amir Jamaah Anshorut
BERITA TERKAIT
- Heboh Kapolsek Palmatak Diduga Terima Setoran Pencurian, Ini Kata AKBP Ricky
- Cuaca Hari Ini, BMKG Prakiraan Ada Hujan di Wilayah Ini
- 5 Berita Terpopuler: Perkembangan Terbaru RPP Manajemen ASN, Masih Misterius, Ada Kata Insyaallah
- Kapolsek di Anambas Diduga Terima Setoran Kasus Pencurian, Propam Turun Tangan
- Seleksi PPPK Tahap 2, Zamroni: Semoga Semua Honorer Terserap, Amin
- 62 Tahun Berdiri, PAI Tegaskan Komitmen Mencetak Advokat Berintegritas