Penuhi Kebutuhan Properti di Kota Bandung, Tawarkan Apartemen Terintegrasi

jpnn.com - JPNN.com BANDUNG - Di tengah lesunya perekonomian Indonesia, bisnis properti sangat menjanjikan. Tidak hanya untuk hunian tapi juga buat investasi jangka panjang.
Hal inilah yang mendorong Indonesia Margahayu Land Development (MRD) membangun NewTon Super Blok, sebuah kawasan dengan konsep terintegrasi yang letaknya sangat strategis dan berkembang sangat pesat di wilayah Bandung Timur, Jawa Barat.
“Peluncuran NewTon Superblock ini merupakan jawaban atas tingginya antusiasme masyarakat terhadap hunian properti berkualitas," kata Project Director High Rise Bandung, Heryuono dalam keterangan persnya, Kamis (1/10).
NEWTON Apartment telah dibangun sebanyak 3 Tower. Konsep pembangunannya untuk mengatasi dampak dari tingkat kepadatan kota seperti ketersediaan lahan dan kemacetan. Selain itu, kawasannya juga menyatukan berbagai ruang seperti halnya superblok, dikembangkan agar mengantisipasi tingkat kepadatan kota.
"Konsep superblok sangat tepat dalam mengatasi masalah tersebut untuk mendukung mobilitas penduduk perkotaan yang sangat cepat dan efisien sehingga dapat memberikan tingkat produktivitas yang tinggi," kata Heryuono. (jpnn)
JPNN.com BANDUNG - Di tengah lesunya perekonomian Indonesia, bisnis properti sangat menjanjikan. Tidak hanya untuk hunian tapi juga buat investasi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Estpos Hadir di Pontianak, UMKM Kalbar Siap Masuk Era Digital
- Masyarakat tak Perlu Ragu Bertransaksi Emas Secara Digital di Pegadaian
- Harga Emas Antam Hari Ini Sabtu 19 April 2025: Tetap Stabil di Rp 1,965 Juta Per Gram
- BPKH Catat Kinerja Positif 2024, Indra Gunawan: Lampaui Target Dana Kelolaan
- Update Harga Emas Antam Hari Ini, Sabtu 19 April 2025, Stabil
- Keren! Plywood dan Blockboard Asal Temanggung Rambah Pasar Jepang dan Korea Selatan