Penularan COVID-19 Menggila, Pemerintah Diminta Segera Menerapkan PSBB

jpnn.com, JAKARTA - Pemerintah diminta segera memberlakukan pembatasan sosial berskala besar (PSBB).
Permintaan dikemukakan Wakil Ketua Komisi IX DPR RI Charles Honoris, menyusul kasus COVID-19 terus mengalami lonjakan pascalibur Lebaran 2021.
"Angka penularan COVID-19 setelah libur Lebaran semakin menggila. Karena itu PSBB harus segera dilakukan," ujar Charles melalui keterangan tertulisnya, Jumat (18/6).
Data pemerintah hingga Kamis (17/6) pukul 12.00 WIB, terdapat penambahan 12.624 kasus baru Covid-19 dalam 24 jam terakhir.
Menurut Charles, angka tersebut kasus harian tertinggi sejak 30 Januari 2021.
Data juga menunjukkan pada periode 16-17 Juni 2021, ada 277 pasien Covid-19 yang tutup usia.
Jumlah tersebut juga tertinggi sejak 3 April 2021 lalu.
Fakta lain, angka keterisian tempat tidur atau 'bed occupancy rate' (BOR) fasilitas kesehatan juga sudah di atas batas WHO, 60 persen, khususnya untuk seluruh provinsi di Pulau Jawa.
Penularan COVID-19 menggila setelah libur Lebaran, Charles PDIP meminta pemerintah segera menerapkan PSBB.
- Sarmuji: Golkar Pastikan Hadir Jika Pemerintah Ajak Diskusi Soal RUU Perampasan Aset
- Menteri Prabowo Sebut Jokowi Bos, Guntur PDIP Ingatkan Bahaya Gerhana Politik
- Konon, Kader di Tingkat Bawah Meminta Megawati Jadi Ketum PDIP saat Kongres
- PDIP Nilai MA yang Terkesan Melindungi Hakim Djuyamto Cs Menciderai Lembaga Peradilan
- Prabowo Ingin Hapus Kuota Impor, Riyono Komisi IV: Demi Memberikan Ruang Keadilan
- Kardinal Suharyo Kunjungi Hasto di Rutan KPK, Ungkap Alasan Pastoral dan Pribadi