Penusuk Ibu dan Anak di Bekasi Ditangkap, Apakah Pelakunya Polisi?
Sabtu, 02 Juli 2022 – 16:53 WIB

Pria beratribut polisi yang menusuk ibu dan anak di Jalan Cipete Raya, Mustika Jaya, Kota Bekasi, Kamis (30/6). Foto: Instagram/jabodetabek.trends
jpnn.com, BEKASI - Personel Satreskrim Polres Metro Bekasi Kota sudah menangkap pria beratribut polisi penusuk ibu dan anak di rumah korban, Jalan Cipete Raya, Mustika Jaya, Kota Bekasi.
Kabar penangkapan pelaku penusukan diakui Kapolsek Bantargebang Kompol Samsono.
"Sudah (ditangkap)," kata Samsono saat dikonfirmasi, Sabtu (2/7).
Namun, Kompol Samsono belum membeberkan apakah penusuk ibu dan anak itu seorang oknum polisi atau bukan.
"Yang menangani polres, tunggu rilis saja," ujar Samsono.
Sementara itu, kedua korban hingga saat ini masih menjalani perawatan intensif.
"Korban masih di rumah sakit," ujar Samsono.
Sebelumnya, Samsono mengatakan peristiwa penusukan terjadi pada Kamis (30/6) sekitar pukul 18.00 WIB.
Tim Satreskrim Polres Metro Bekasi Kota menangkap pria beratribut polisi penusuk ibu dan anak di Jalan Cipete Raya, Mustika Jaya, Kota Bekasi. Pelaku anggota?
BERITA TERKAIT
- Brigadir AK Diduga Bunuh Bayi 2 Bulan, Ibu Korban Lapor ke Polda Jateng, Kombes Dwi Buka Suara
- Antisipasi Kejahatan, Polisi Siaga di Pasar Bedug Muara Beliti
- Pencuri Motor di Indralaya Ini Ditangkap Polisi
- Revisi KUHAP: Pakar Nilai Koordinasi Prapenuntutan Jaksa-Polisi Perlu Diperluas
- Polisi Dinilai Selewengkan Restorative Justice di Kasus WN India Vs Perusahaan Saudi
- Truk Bermuatan 8 Ton Telur Terbalik di Jalintim Pangkalan Kerinci, Ini Dugaan Penyebabnya