Penyakit ini Sama Bahayanya dengan COVID-19, Waspadalah!

jpnn.com, JAKARTA - Penyakit tuberkulosis atau TBC sama berbahayanya dengan COVID-19.
Bahkan, juga bisa mematikan bila tak diobati sampai tuntas.
Demikian dikemukakan Koordinator Substansi Tuberkulosis Direktorat Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular Langsung (P2PML) Kementerian Kesehatan dr. Tiffany Tiara Pakasi.
Tak hanya dampak, dua masalah kesehatan yang terjadi di Indonesia itu juga memiliki kemiripan cara penularannya, yakni dari batuk atau bersin orang yang terinfeksi dan organ pernapasan yang diserang.
Bila COVID-19 akibat infeksi virus SARS-CoV-2, sementara tubekulosis akibat bakteri Mycobacterium tuberculosis yang sama-sama menyerang organ pernapasan yakni paru-paru.
"Mari bekerja bahu membahu untuk mengatasi dua penyakit yang sebenarnya cara penularannya itu mirip dan juga efek mematikannya mungkin lebih cepat COVID-19 tetapi sebenarnya TBC juga mematikan jika tidak diatasi secara tuntas sampai sembuh," ujar dia dalam sebuah webinar kesehatan tentang TBC.
Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mencatat sebanyak 1,4 juta orang meninggal karena tuberkulosis pada tahun 2019.
Di seluruh dunia penyakit ini termasuk salah satu dari 10 penyebab kematian teratas dan penyebab utama dari agen infeksi tunggal (di atas HIV/AIDS).
Penyakit yang satu ini sama berbahayanya dengan COVID-19, karena itu waspadalah.
- Soal Lagu Bayar Bayar Bayar, GPA Ungkit Peran Polisi Saat Banjir & Penanganan Covid-19
- Muktamar Ke-32 IDI, Praktisi Serukan Kebijakan Kesehatan Berkeadilan
- Isu COVID & Lab Wuhan Mencuat Lagi, China Gercep Membela Diri
- Sidang Tuntutan Korupsi APD Covid-19 di Sumut Ditunda, Ini Masalahnya
- Lestari Moerdijat Sampaikan 2 Hal Ini Faktor Penting untuk Perbaiki Gizi Masyarakat
- Trump Bikin Gebrakan Hari Pertama, Langsung Teken Keppres agar AS Keluar dari WHO