Penyakit ini Sama Bahayanya dengan COVID-19, Waspadalah!
jpnn.com, JAKARTA - Penyakit tuberkulosis atau TBC sama berbahayanya dengan COVID-19.
Bahkan, juga bisa mematikan bila tak diobati sampai tuntas.
Demikian dikemukakan Koordinator Substansi Tuberkulosis Direktorat Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular Langsung (P2PML) Kementerian Kesehatan dr. Tiffany Tiara Pakasi.
Tak hanya dampak, dua masalah kesehatan yang terjadi di Indonesia itu juga memiliki kemiripan cara penularannya, yakni dari batuk atau bersin orang yang terinfeksi dan organ pernapasan yang diserang.
Bila COVID-19 akibat infeksi virus SARS-CoV-2, sementara tubekulosis akibat bakteri Mycobacterium tuberculosis yang sama-sama menyerang organ pernapasan yakni paru-paru.
"Mari bekerja bahu membahu untuk mengatasi dua penyakit yang sebenarnya cara penularannya itu mirip dan juga efek mematikannya mungkin lebih cepat COVID-19 tetapi sebenarnya TBC juga mematikan jika tidak diatasi secara tuntas sampai sembuh," ujar dia dalam sebuah webinar kesehatan tentang TBC.
Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mencatat sebanyak 1,4 juta orang meninggal karena tuberkulosis pada tahun 2019.
Di seluruh dunia penyakit ini termasuk salah satu dari 10 penyebab kematian teratas dan penyebab utama dari agen infeksi tunggal (di atas HIV/AIDS).
Penyakit yang satu ini sama berbahayanya dengan COVID-19, karena itu waspadalah.
- Kasus Korupsi Proyek APD Covid-19, KPK Jebloskan Pengusaha Ini ke Sel Tahanan
- Survei ANS: Publik Terbantu dengan Kanal Kesehatan Kemenkes
- DPP AMPHURI Harap Prabowo Bisa Bentuk Kementerian Haji dan Umrah
- Korupsi Insentif Nakes RSUD Palabuhanratu, Polda Jabar Tangkap 3 Tersangka Baru
- Korupsi Pengadaan Masker Covid-19 di NTB, Kerugian Negaranya
- Menkes Sebut Virus Mpox atau Cacar Monyet Tidak Mengkhawatirkan seperti Covid-19